Calon Dekan di Lingkungan Unpad Mulai Lakukan Sosialisasi Gagasan

Calon Dekan Fakultas Psikologi, Dr. Hj. Hendriati Agustiani, MSi., saat menyampaikan gagasannya. (Foto oleh: Tedi Yusup)*

[Unpad.ac.id, 7/12/2015] Proses Seleksi Dekan Fakultas di lingkungan Universitas Padjadjaran sudah memasuki tahap Sosialisasi Gagasan. Penyampaian gagasan oleh Calon Dekan ini dilakukan di masing-masing fakultas, diikuti oleh dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa di fakultas tersebut.

Calon Dekan Fakultas Psikologi, Dr. Hj. Hendriati Agustiani, MSi., saat menyampaikan  gagasannya. (Foto oleh: Tedi Yusup)*
Calon Dekan Fakultas Psikologi, Dr. Hj. Hendriati Agustiani, MSi., saat menyampaikan gagasannya. (Foto oleh: Dadan T.)*

Sosialisasi gagasan diawali dari Fakultas Psikologi di kampus Fakultas Psikologi Unpad Jatinangor pada Senin (7/12). Calon Dekan Fakultas Psikologi, Dr. Hj. Hendriati Agustiani, MSi., menyampaikan gagasannya. Dimoderatori oleh Dr. Yus Nugraha, MA, Dr. Hendriati memaparkan, konsep dasar yang ia ajukan adalah Integrated Comunnity Development Program, dengan metoda Intervention Maping, dan Value Silih Asah, Silih Asih, dan Silih Asuh. Berbagai pertanyaan, komentar, dan saran pun diajukan dari peserta, yang semuanya dapat langsung dijawab oleh Dr. Hendriati.

Menurutnya, untuk kemajuan Fakultas Psikologi, maka perlu ada peningkatan potensi diri dan institusi secara bersama-sama. “Kita harus meningkatkan potensi diri dan institusi. Baik dosen, mahaissiwa, dan tenaga kependidikan, kita harus bergerak bersama-sama,” ujar Dr. Hendriati.

Turut hadir pada kesempatan tersebut, Rektor Unpad Prof. Tri Hanggono Achmad, Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Dr. Arry Bainus, MA, Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Keuangan, dan Sistem Informasi Arief Sjamsulaksan Kartasasmita, dr., SpM(K), M.Kes., PhD, Wakil Rektor Bidang Riset, Pengabdian Kepada Masyarakat, Kerja Sama, Inovasi, dan Usaha Dr. Keri Lestari, S.Si., M.Si., Apt., serta Wakil Rektor Bidang Tata Kelola dan Sumber Daya Dr. Sigid Suseno, SH., M.Hum.

Dalam sambutannya, Dr. Sigid mengatakan bahwa kegiatan sosialisasi ini hanyalah salah satu dari serangkaian proses seleksi Dekan dan Wakil Dekan. Selain Sosialisasi Gagasan, para Calon Dekan juga harus mengikuti Tes Psikologi, Tes Kesehatan, Tes Substansi tentang Unpad, dan Uji Kelayakan.

“Nanti akan ada scoring untuk lima jenis seleksi ini,” ungkap Dr. Sigid yang juga bertindak sebagai Ketua Panitia Seleksi Dekan dan Wakil Dekan.

Pada kesempatan tersebut, Rektor juga menyampaikan apresiasinya pada dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa yang mengikuti kegiatan sosialisasi tersebut. Menurutnya, kegiatan seperti ini merupakan bagian dari pengembangan organisasi, yang juga merupakan kesempatan untuk mengembangkan kapasistas sumber daya manusia.

Fakultas Peternakan
Lima Calon Dekan Fakultas Peternakan Unpad melakukan Sosialisasi gagasan, di Aula Fakultas Peternakan, Senin (7/12). Para Calon Dekan tersebut yaitu Prof. Dr. Ir. Husmy Yurmiati, MS, Dr. Rahmat Hidayat, SPt.,M.Si., Dr. Ir. Dedi Rahmat, MS., Dr. Ir. Kurnia A Kamil, M.Agr.Sc.,M.Phil, dan Prof. Dr. Ir. Ellin Herlia., MS.

Lima calon Dekan Fakultas Peternakan
Lima calon Dekan Fakultas Peternakan bersama moderator, Dr. Ir. Iwan Setiawan, DEA (ketiga dari kiri)

Acara dimoderatori oleh Dr. Ir. Iwan Setiawan, DEA, dengan diikuti juga oleh mahasiswa, tenaga kependidikan, dan dosen Fakultas Peternakan Unpad. Rektor Unpad, Prof. Tri Hanggono Achmad beserta para Wakil Rektor pun turut menghadiri acara tersebut.

Pada kesempatan tersebut, Prof. Ellin Herlia menyampaikan gagasannya dalam meningkatkan kualitas Fakultas Peternakan Unpad. Salah satu program kerjanya yaitu membentuk pengendali operasi (management review). Selain itu, ia juga akan memiliki perhatian dalam implementasi kurikulum perguran tinggi yang mengacu pada SNPT, KKNI, dan SPMI PT.

Prof. Ellin juga mengupayakan dalam meningkatkan peran penjamin kualitas SDM dan lulusan (hardskill dan softskill). Lulusan pun diharapkan dapat menciptakan lapangan pekerjaan, serta dapat bersaing di pasar kerja dengan berbekal heritage language.

Calon Dekan lain, Dr. Kurnia A. Kamil menyampaikan bahwa semestinya kita ini adalah insan abdi masyarakat. Dengan demikian, kita harus dapat berkontribusi untuk masyarakat. “Untuk itu perlu didukung oleh beberapa faktor,” ujarnya.

Faktor pendukung tersebut yaitu memiliki keilmuan, memiliki kompetensi, dan memiliki akhlak atau moral yang baik. Salah satu program yang akan ia buat adalah peningkatakn kompetensi SDM untuk lebih memajukan Fapet Unpad.

Sementara itu, Prof. Husmy Yurmiati menyampaikan bahwa salah satu capaian Fapet Unpad adalah berkontribusi dalam SDGs dan Nawacita. Hal ini sesuai dengan salah satu tantangan yang saat ini sedang dihadapi oleh Fapet Unpad.

Dalam program kerjanya, Prof. Husmy juga meyakini perlunya peningkatan kualitas Tridharma Perguruan Tinggu, bukan hanya berstandar nasional, tetapi juga internasional. Ia juga menginginkan adanya hilirisasi inovasi, serta peningkatan kapasitas SDM, kegiatan kerja sama, dan aset yang dimiliki.

Selanjutnya, Dr. Dedi Rahmat memaparkan bahwa program dasar yang akan ia lakukan adalah pengembangan kurikulum Fapet Unpad. “Yang paling awal yang akan kami benahi adalah pengembangan kurikulum. Dari kurikulum itulah yang akan kita kembangkan ke pengembangan yang lain,” ungkapnya.

Selain itu, kegiatan yang akan disoroti olehnya adalah meningkatkan partisipasi dan kualitas penelitian dan pengabdian kepada masyarakat oleh para dosen sesuai dengan keahlian dan kemampuannya. Selain itu juga upaya dalam memperbaiki perencanaan dan tata kelola, serta dalam bidang inovasi.

Calon Dekan berikutnya, Dr. Rahmat Hidayat mengusungkan program “Fapet Mantaps”, terdiri dari Mandiri, Transformatif, Profesional, dan Sustainable. Tiga program yang akan dijalankan yaitu penguatan organisasi tata kelola, budaya kerja, dan pengembangan SDM, mewujudkan pendidikan transformatif, serta mewujudkan Science Park.

“Pendidikan transformatif yaitu mampu mentransformasi peserta didik menjadi entrepreneur dan profesional,” tutur Dr. Rahmat.*

Laporan oleh: Artanti Hendriyana / eh                  

Share this: