Unpad Tuan Rumah Pertemuan Matematikawan Wanita Sedunia

matematikawan wanita
Suasana kegiatan “The Second Southeast Asian Women Mathematicians Meeting 2021” yang digelar secara virtual, Sabtu (10/7).*

[unpad.ac.id] Departemen Matematika FMIPA Universitas Padjadjaran menjadi tuan rumah “The Second Southeast Asian Women Mathematicians Meeting” (The 2nd SEAWM) 2021 yang digelar secara virtual pada Sabtu, (10/7).

The 2nd SEAWM2 2021 merupakan realisasi partisipasi matematikawan wanita dalam mengembangkan matematika dan aplikasinya di berbagai bidang. Forum ini juga berbagi praktik terbaik serta pengalaman penelitian yang dilakukan oleh matematikawan wanita di Asia Tenggara, baik dari negara maju maupun negara berkembang.

Ketua panitia Prof. Budi Nurani Ruchjana mengatakan, acara ini digelar untuk terus membangun jaringan matematikawan wanita di Asia Tenggara. Acara ini juga mendukung kegiatan Asian-Oceanian Women in Mathematics (AOWM) yang dibahas dalam Pertemuan Duta CWM Asia-Oceanian Pertama pada tanggal 25-26 Juni 2021 secara daring.

Prof. Budi yang juga the Ambassador of Commiitee Women for Mathematics International Mathematical Union (CWM IMU) for Indonesia ini mengatakan bahwa the 2nd SEAWM2 2021 terselenggara atas kerjasama antara Southeast Asian Mathematical Society (SEAMS), Indonesian Mathematical Society (IndoMS), Departemen Matematika Unpad, Departemen Matematika Universitas Indonesia, dan Ambassador CWM IMU untuk Indonesia. Agenda ini juga didukung oleh CWM IMU.

Sebanyak 389 peserta dari 20 negara terdaftar mengikuti acara tersebut. Peserta berasal dari Bangladesh, Brunei, Kamboja, India, Indonesia, Irak, Jepang, Kazakhstan, Laos, Malaysia, Myanmar, Nepal, Oman, Filipina, Singapura, Taiwan, Thailand, Vietnam, dan Tiongkok.

Prof. Budi berharap, acara ini dapat memberikan inspirasi bagi para peserta dalam melakukan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang matematika serta aplikasinya.
Selain itu, kegiatan the 2nd SEAWM2 ini diharapkan dapat memberikan kesempatan para peneliti dan mahasiswa untuk berdiskusi dan berkolaborasi antar institusi dan antar negara dalam mendukung Merdeka Belajar Kampus Merdeka .

Acara dibuka secara resmi oleh The Presidents of SEAMS (Southeast Asian Mathematical Society) Prof. Dr. Maslina Darus dari Universiti Kebangsaan Malaysia dan dilanjutkan dengan paparan dari the Member of CWM IMU Prof. Neela Nataraj dari IIT Bombay–Monash Research Academy India.

Pada sesi Sharing Experiences of Women Mathematicians in ASEAN Countries and Asian-Oceanian Women in Mathematics yang dimoderatori oleh Dr. Kiki Ariyanti Sugeng dari Departemen Matematika UI, acara ini menghadirkan pembicara Motoko Kotani (a Committee of Asian-Ocenian Women in Mathematics, AOWM dari Thoku University Jepang) , Prof. Polly Sy (University the Phillipines Dilliman), Prof. Dr. Wanida Hemakul (University Chulalangkorn Thailand), Prof. Dr. Berinderjeet Kaur (Nanyang University of Singapore) , Prof. Dato Noraini Idris (University of Malaysia), dan Prof. Indah Emilia Wijayanti (UGM, Presiden the Indonesian Mathematical Society/IndoMS).

Dalam pertemuan ini juga diisi dengan peluncuran buku ““Southeast Asian Women Mathematicians CV Collection 2021“. Buku ini merupakan kumpulan CV matematikawan wanita di negara-negara Asia Tenggara.

Buku ini menunjukkan kontribusi mereka, bukan hanya terkait akademik, tetapi juga pada berbagai kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam organisasi profesi bidang matematika di tingkat nasional maupun internasional.

Dalam pengumpulan CV ini terkumpul 129 CV matematikawan perempuan dari 11 negara. Peluncuran buku yang diterbitkan oleh penerbit Unpad Press ini diresmikan oleh Prof. Dr. Maslina Darus (Universiti Kebangsaan Malaysia) selaku President SEAMS 2020-2021.(rilis/diah chaerani)*

Share this: