Kegiatan Unpad Hybrid Summer Program Hasilkan Capaian Positif

Direktur Pendidikan dan Internasionalisasi Unpad Mohammad Fahmi, M.T., PhD., menutup kegiatan “2021 Unpad Hybrid Summer Program”, Kamis (16/12/2021).*

[Kanal Media Unpad] Pelaksanaan “2021 Unpad Hybrid Summer Program” resmi berakhir pada Kamis (16/12/2021). Sebanyak 112 peserta dari 13 negara memperoleh berbagai informasi mengenai kekayaan alam dan budaya di Jawa Barat.

Wakil Ketua Pelaksanaan Unpad Hybrid Summer Program Dr. Eng. Santi Dwi Pratiwi, MRSc., menjelaskan, selain mengenalkan beragam kekayaan alam, budaya, dan peninggalan geologi di kawasan Geopark Ciletuh-Palabuhanratu, Kebun Raya Bogor, dan Gunung Tangkubanparahu, peserta juga dapat menambah jejaring dan kerja sama dengan peserta dari negara lainnya.

“Para mahasiswa sangat menikmati program ini. Mereka mendapatkan berbagai materi multidisiplin dan menambah jejaring internasional melalui metode pembelajaran hybrid,” kata Santi dalam acara penutupan “2021 Unpad Hybrid Summer Program” secara hybrid di Bale Sawala Gedung Rektorat Unpad, Jatinangor, Kamis (16/12/2021).

Santi memaparkan, ada beberapa capaian positif yang dihasilkan dari acara tersebut. Tidak hanya kunjungan ke lapangan, peserta juga mendapat materi dari berbagai bidang ilmu, seperti farmasi, konservasi laut, budaya, ilmu geologi, ilmu sosial, hingga kajian lingkungan dan kesehatan.

Dari materi yang diberikan, panitia menitikberatkan proses pembelajaran berbasis student centered learning. Peserta didorong mengembangkan serangkaian proyek untuk menghasilkan solusi dari berbagai kondisi dan permasalahan yang ditemukan, khususnya terkait pengembangan kawasan Geopark Ciletuh-Palabuhanratu.

Santi melanjutkan, pada acara ini, peserta juga diberikan serangkaian kuis, esai individu, pengembangan proyek final, serta presentasi dari proyek yang dilakukan. Hasil dari kegiatan ini dapat dilakukan alih kredit dengan perkuliahan yang dijalani setiap peserta.

Acara “2021 Unpad Hybrid Summer Program” secara resmi ditutup oleh Direktur Pendidikan dan Internasionalisasi Unpad Mohammad Fahmi, M.T., PhD.*

Share this: