
[Kanal Media Unpad] Fakultas Peternakan Universitas Padjadjaran memberikan bantuan dari para alumni Fapet berupa vitamin, obat-obatan, dan probiotik untuk penanganan penyakit mulut dan kuku di KPBS Pangalengan. Bantuan diserahkan langsung oleh Dekan Fapet Unpad Dr. Ir. Rahmat Hidayat, M.Si., IPM., kepada Ketua KPBS Aun Gunawan di Kantor KPBS di Pangalengan, Selasa (5/7/2022) lalu.
Rahmat mengatakan, Fapet Unpad memberikan perhatian serius terhadap merebaknya virus penyakit mulut dan kuku di Indonesia. “Bantuan ini merupakan bukti kepedulian dari alumni Fapet Unpad terhadap peternak yang disalurkan oleh pihak fakultas,” ujarnya.
Rahmat mengatakan, hewan ternak yang terjangkit penyakit mulut dan kuku tersebut bisa menularkan penyakitnya kepada ternak lain. Penularan bisa terjadi melalui medium udara atau kontak langsung.
“Fapet Unpad memberikan perhatian serius terhadap PMK ini. Alhamdulillah, saat ini Pemerintah Pusat telah memberikan bantuan yakni vitamin, obat-obatan, dan probiotik yang tentunya sangat dibutuhkan oleh peternak,” kata Rahmat dalam rilis yang diterima Kanal Media Unpad.
Bantuan obat-obatan itu, nantinya akan didistribusikan kepada kelompok kelompok peternak di bawah naungan KPBS.
Sementara itu, Sekretaris KPBS Pangalengan drh. Asep Kherudin menyebut penyakit mulut dan kuku g mengakibatkan turunnya produksi susu di KPBS. Saat ini, jumlah ternak yang terinfeksi penyakit ini mencapai 6.094 dari sekira 14.000 hewan ternak di KPBS.
Ia berharap kedatangan obat-obatan dan vitamin ini bisa membantu peternak untuk mencukupi kebutuhan stok obat dan vitamin.
“Sangat berterima kasih kepada Fapet Unpad atas bantuannya kepada KPBS,” kata Asep.(rilis/agus)*