Try Out Online Super Motivasi Unpad

Selamat datang para peserta tryout SBMPTN 2013.

Program tryout ini merupakan bagian dari program “Pengayaan Belajar Online” yang diselenggarakan Unpad sebagai salah satu bentuk tanggung jawab sosial kami di bidang pendidikan. Pelaksanaannya kami susun sedemikian rupa sehingga Anda memiliki gambaran mengenai ujian tulis yang akan dijalani, dan dapat mempersiapkan diri sebaik mungkin menghadapinya. Sebagai bahan belajar, kami melengkapi kunci jawaban untuk soal eksakta dengan beberapa video ajar yang diharapkan dapat membantu Anda untuk memahami jawaban.

Tryout ini kami sajikan  secara online agar Anda dapat mengaksesnya dari domisili  masing-masing. Adapun jadwal pelaksanaannya adalah:

HARI PERTAMA (tanggal 4 Juni 2013 pukul 09.00):

  1. TPA (Test Potensi Akademik), klik disini.
  2. Paket TKDU (Test Kemampuan Dasar Umum) : Matematika, Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, klik disini.

HARI KE-DUA (tanggal 5 Juni 2013 pukul 09.00):

  1. TKD Saintek : Matematika, Biologi, Kimia dan Fisika, klik disini.
  2. TKD Soshum : Sosiologi, Sejarah, Geografi dan Ekonomi, klik disini.

Terima kasih telah mengikuti try out online ini hingga selesai, semoga bermanfaat dan kami berharap bisa lulus pada ujian SBMPTN 2013 kali ini, Amiin YRA.

Dalam rangka evaluasi penyelenggaraan try out online ini, kami mohon untuk bisa meluangkan waktu mengisi kuesioner berikut, sampaikan respon benar-benar apa yang dirasakan, dan terbuka untuk memberikan masukan atau kritikan yang membangun. Terima Kasih

Kuisioner (klik disini)

Tim Pengayaan Belajar Online Unpad.