[Unpad.ac.id, 18/02/2013] UPT e-Learning Unpad berhasil mengumpulkan 87 modul kuliah online dan 85 modul ajar manual karya dosen dari berbagai fakultas di lingkungan Unpad. Pemanfaatan modul-modul tersebut untuk pelaksanaan kuliah online diluncurkan secara resmi oleh Rektor Unpad, Prof. Ganjar Kurnia, di Bale Sawala Gedung Rektorat Unpad Jatinangor, Senin (18/02) pagi.

“Saya ucapkan terima kasih kepada para dosen yang telah menulis modul ajar. Melalui fasilitas e-Learning, kita ingin mahasiswa bisa mengakses mata kuliah lain di luar bidang inti ilmunya sebagai pengkayaan pengetahuan,” ujar Rektor Unpad.
Pada kesempatan tersebut, UPT e-Learning Unpad juga memperkenalkan fasilitas Virtual Based Learning (Vabel ) Unpad yang bisa diakses di vabel.unpad.ac.id sebagai media belajar dan berbagi materi ajar multimedia. Selain itu juga dilaksanakan kuliah online oleh dosen Fakultas Psikologi Unpad, Dr. Rismiyati E. Koesma tentang “Pengantar Psikologi Umum” yang diikuti oleh mahasiswa Fak. Psikologi di Bale Sawala dan mahasiswa Fak. Ilmu Komunikasi di Ruang Oemi Abdurrahman Fikom Unpad.
Rektor Unpad berharap, fasilitas e-Learning dengan kekayaan modul kuliah online yang tersedia dapat semakin membuka wawasan pengetahuan mahasiswa karena dapat mengakses materi kuliah lintas disiplin. Hal ini sekaligus merupakan tantangan bagi para dosen untuk menghasilkan materi ajar yang berkualitas karena tidak hanya bisa dinikmati oleh mahasiswa di ruang kelas saja tetapi juga masyarakat umum.
“Bagi dosen, ini merupakan salah satu bentuk akuntabilitas dan transparansi penguasaan kelimuan mereka. Bahan ajar mereka bisa disaksikan dan dikritisi oleh masyarakat umum. Ini juga dapat memberikan kontribusi bagi peningkatan performa Unpad di dunia perguruan tinggi,” ujar Rektor Unpad.
Ketua UPT e-Learning Unpad, Dr. Jenny Ratna Suminar, dalam sambutannya mengatakan, modul kuliah online dan modul ajar manual hasil karya dosen Unpad telah siap dimanfaatkan dan akan terus diupayakan bertambah jumlahnya. Dr. Jenny juga menambahkan, fasilitas Vabel Unpad akan terus disempurnakan sehingga bisa menjadi referensi bagi materi ajar multimedia di Indonesia. *
Laporan oleh: Erman *
