Sebanyak 351 Peserta Ikuti Olimpiade Sains Nasional Pertamina di Unpad

[Unpad.ac.id, 25/09/2014] Universitas Padjadjaran kembali menjadi perguruan tinggi mitra tempat penyelenggaraan Olimpiade Sains Nasional (OSN) Pertamina . Tahun ini, peserta yang mengikuti kompetisi ini adalah sebanyak 331 peserta kategori Teori dan 20 peserta kategori Proyek Sains.

Peserta OSN Pertamina 2014 yang dilaksanakan di Aula Pusat Pelayanan Basic Science Unpad Jatinangor, Kamis (25/09). (Foto oleh: Tedi Yusup)*
Peserta OSN Pertamina 2014 yang dilaksanakan di Aula Pusat Pelayanan Basic Science Unpad Jatinangor, Kamis (25/09). (Foto oleh: Tedi Yusup)*

Peserta yang mengikuti kompetisi kategori Teori tersebut terdiri dari 68 peserta Bidang Matematika, 65 peserta Bidang Fisika, 63 peserta Bidang Kimia, 135 dan peserta Bidang Biologi. Adapun untuk peserta kategori Proyek Sains terdiri dari 1 peserta yang mengikuti Bidang Aplikasi Perangkat Lunak (APL), 16 peserta Bidang Rancang Bangun (RB), dan 3 peserta Bidang Produk Unggulan.

“Jumlah ini meningkat untuk lokasi Unpad dari jumlah peserta tahun lalu,” ungkap Kepala Pusat Pengembangan Kegiatan dan Kreativitas Mahasiswa (P2K2M) Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Unpad, Budi Irawan, S.Si.,M.Si. saat ditemui usai acara pembukaan, di Aula Pusat Pelayanan Basic Science, kampus Unpad Jatinangor, Kamis (25/09).

Acara tersebut juga dihadiri oleh Dekan FMIPA Unpad, Prof. Dr. Budi Nuraini R, perwakilan dari panitia pusat Universitas Indonesia, Dr. Eng. Supriyanto, MSc dan Reza Syahputra, M.Si, serta Marketing Branch Manager Pertamina Region III Jawa Barat, Putut Andrianto.

Tahun ini merupakan kali ketujuh kompetisi ini digelar. Peserta OSN Pertamina 2014 adalah mahasiswa perguruan tinggi negeri dan swasta di seluruh Indonesia. Seleksi Tingkat Provinsi diselenggarakan serentak di seluruh lokasi di 42 perguruan tinggi di 33 provinsi. Adapun seleksi tersebut dikelompokkan dalam 10 regional.

Di region Jawa Barat sendiri, seleksi dilaksanakan di 4 lokasi. Selain Unpad, perguruan tinggi lain yang menjadi tuan rumah penyelenggaraan Seleksi Tingkat Provinisi di Jawa Barat adalah Institut Pertanian Bogor (IPB), Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), dan Institut Teknologi Bandung (ITB).

Peserta yang mengikuti seleksi pun bukan hanya mereka yang berasal dari FMIPA saja, walaupun mayoritas peserta berasal dari fakultas tersebut. Selain dari FMIPA, peserta yang mengikuti seleksi di Unpad diantaranya berasal dari Fakultas Hukum, Fakultas Pertanian, Fakultas Teknik Geologi, Fakultas ilmu Keperawatan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Fakultas Teknologi Industri Pertanian, dan Fakultas Peternakan.

Bukan hanya mahasiswa Unpad, peserta yang mengikuti seleksi di Unpad berasal dari Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung, Akademi Minyak dan Gas Balongan Indramayu, Universitas Muhammadiyah Cirebon, dan Universitas Siliwangi Tasikmalaya.

Pada seleksi kategori Teori, dipilih pemenang untuk setiap bidang tingkat regional (40 mahasiswa) dan pemenang lintas bidang di setiap provinsi (33 mahasiswa) yang akan mengikuti Babak Final Tingkat Nasional pada 22-29 November 2014 mendatang. Adapun peserta kategori Proyek Sains yang akan mengikuti Babak Final adalah masing-masing 5 tim (terdiri dari 15 mahasiswa) dari setiap bidang.

“Target untuk tahun ini mudah-mudahan ada mahasiswa Unpad yang lolos ke tingkat nasional. Di OSN Pertamina belum pernah ada yang lolos ke final,” ungkap Budi yang merupakan PIC Unpad untuk kegiatan ini. *

Laporan oleh: Artanti Hendriyana / eh

Share this: