Unpad Berikan Konsultasi Seputar Masuk Perguruan Tinggi di SMA Pribadi Bilingual Boarding School, Bandung

Staf

[unpad.ac.id, 30/8/2019] Universitas Padjadjaran berpartisipasi dalam kegiatan collague consuling dalam rangka orientasi perguruan tinggi untuk kelas XII SMA Pribadi Bilingual Boarding School, di Aula SMA Pribadi Bilingual Boarding School, Bandung, Kamis (30/8). Tim Unpad menjadi salah satu pengisi dalam memberikan informasi perguruan tinggi.

Staf Kantor Komunikasi Publik Unpad, Atep Rustandi dan Lilis Lisnawati mempresentasikan mengenai profil Unpad dan seleksi penerimaan mahasiswa baru di Aula SMA Pribadi Bilingual Boarding School, Bandung, Kamis (30/8). (Foto: Jaka Sukma Winarto)*

Pada kesempatan tersebut staf Kantor Komunikasi Publik Unpad, Atep Rustandi dan Lilis Lisnawati mempresentasikan mengenai profil Unpad dan seleksi penerimaan mahasiswa baru. Materi yang dijelaskan juga termasuk mengenai keketatan dalam milih progam studi di Unpad, biaya jalur masuk Unpad, beasiswa yang bisa dimabil ketika sudah menjadi mahasiswa Unpad, dan sebagainya.

“Pada tahun  2019, Unpad membuka seleksi SNMPTN, SBMPTN, dan Jalur Mandiri,”  ujar Atep Rustandi.

Pada kesempatan tersebut, Atep memberi saran kepada siswa kelas XII SMA Pribadi Bilingual Boarding School untuk memilih program studi yang diminati dan mencari peluang program studi yang orang lain belum tentu pilih. Ia juga menyarankan kepada orang tua untuk tidak memaksa anaknya memilihi program studi pilihan orang tuanya.

Menurut Atep, memaksa anak untuk memilih program studi yang diinginkan orang tua dapat berdampak pada psikologis anak. Anak belum tentu mampu untuk menjalani studi dengan baik di pilihan orang tuanya.

“Dengan minat dan memilih program studi yang diingikan oleh siswa dapat membuka peluang untuk diterima dan menjalankan studi dengan baik di program studi tersebut. Semoga para orang tua dan guru BK tidak memaksa siswa untuk menuruti memilihi program studi yang dipilihkan oleh orang tua dan guru BK,” harapnya.*

Laporan oleh Jaka Sukma Winarto/art

Share this: