[Kanal Media Unpad] Tim PPK Ormawa Fakultas Keperawatan Universitas Padjadjaran telah menyelesaikan program Sekolah Perempuan Maju dan Berdaya atau “Lampu Juara” untuk masyarakat Desa Jatimukti, Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang. Program ini memberikan ilmu dan keterampilan kepada perempuan agar masyarakat lebih maju dan berdaya.
Diselenggarakan sejak Juli 2023, program ini diikuti oleh 50 peserta yang merupakan Ibu-Ibu PKK Desa Jatimukti. Para peserta diberikan sertifikat kelulusan pada acara penutupan program di Aula Suharyati Fakultas Keperawatan Unpad, Jatinangor, Senin (23/10/2023).
“Program Lampu Juara ini menyampaikan ilmu-ilmu yang berkaitan dengan kesehatan dan keterampilan,” kata Ketua Tim PPK Ormawa Sekolah Lampu Juara Vidya Diah Puspita.
Vidya berharap, lulusan Sekolah Lampu Juara dapat mengamalkan ilmunya di kegiatan sehari-hari serta dapat membagi ilmunya kepada masyarakat sekitar. Adapun ilmu yang diberikan adalah terkait pemeliharaan kesehatan, termasuk kesehatan reproduksi dan nutrisi makanan, serta keterampilan membuat kerajinan tangan.
Selain sertifikat, lulusan sekolah Lampu Juara juga dibekali dengan buku dan bahan ajar agar ilmu dari program ini dapat diteruskan kepada masyarakat yang lain.
Pembimbing program sekaligus Manajer Pembelajaran, Kemahasiswaan dan Alumni Fkep Unpad Ida Maryati, S.Kp., M.Kep.,Sp.Mat.,Ph.D mengatakan bahwa kegiatan ini diselenggarakan sebagai wujud kepedulian akademisi, khususnya mahasiswa sebagai agen perubahan.
“Salah satu peran dari mahasiswa adalah sebagai agen perubahan dan untuk mewujudkan hal tersebut, inilah salah satu bentuk kegiatannya,” ujar Ida.
Diungkapkan Ida, tim sebelumnya melihat masih ada angka stunting dan pernikahan dini di desa tersebut, sehingga perlu ada intervensi. Edukasi diberikan kepada perempuan karena perempuan memiliki peran penting dalam kesejahteraan keluarga.
Lebih lanjut Ida berharap, program Lampu Juara di Desa Jatimukti dapat menjadi percontohan untuk kemudian dikembangkan di desa yang lain.
“Mudah-mudahan ini menjadi jejak teman-teman PPK Ormawa Fkep Unpad yang bisa memberikan sesuatu kepada sekelilingnya sehingga akan terasa keberadaan Universitas Padjadjaran khususnya Fakultas Keperawatan,” harap Ida.
Pada kesempatan tersebut, Wakil Dekan Bidang Sumber Daya dan Organisasi Fkep Unpad Restuning Widiasih.,S.Kp.,M.Kep.,Sp.Mat., Ph.D. juga berharap peserta yang mengikuti program ini dapat meningkat ilmu dan keterampilannya sehingga menjadi bekal yang baik untuk kesehatan dan kesejahteraan keluarga.
Sementara itu, Sekretaris Direktorat Kemahasiswaan dan Hubungan Alumni Ofiar Murwanti, S.Pd., MIB., menjelaskan, Tim PPK Ormawa Lampu Juara merupakan salah satu tim PPK Ormawa dari Unpad yang lulus seleksi dari Kemendikbudristek. Ofi pun mengapresiasi kegiatan yang sudah dijalankan tim Lampu Juara.
“Selamat sudah menyelesaikan programnya, Semoga ilmunya bermanfat dan semoga akan berlanjut di program-program selanjutnya,” harap Ofi.
Sebagai perwakilan desa, Cahyadi pun mengapresiasi adanya kegiatan ini. Ia berterima kasih karena masyarakat telah diberikan ilmu dan pengalaman, terutama mengenai kesehatan. Ia berharap, kegiatan ini dapat turut berkontribusi dalam menurunkan angka stunting di daerahnya.
Selain kepada Ibu-Ibu Desa Jatimukti, tim Sekolah Lampu Juara juga memberikan edukasi mengenai kesehatan kepada perwakilan siswa SMA dan Pesantren Darul Fatwa Jatinangor. (arm)*




