[Kanal Media Unpad] Universitas Padjadjaran menerima kunjungan dari perwakilan Chateraise, salah satu perusahaan roti dan kue terkemuka di Jepang. Kunjungan tersebut dilaksanakan di rumah kaca Bale Tatanen Unpad Kampus Jatinangor pada 12-13 Agustus 2024.
Chateraise Co., Ltd. bekerja sama dengan Bale Tatanen Unpad demi menggunakan stroberi hasil panen Unpad dalam produknya. Bale Tatanen Unpad sendiri telah membudidayakan stroberi premium sejak 2023, berkat kolaborasi dengan Japan Premium Vegetable (JPV) dan Japan Internasional Research Centre for Agricultural Sciences (JIRCAS).
Nobu Hirai, perwakilan dari PT. Chateraise Gobel Indonesia, mengekspresikan ketertarikan Chateraise terhadap stroberi yang dipanen oleh Unpad. Nobu menjelaskan bahwa kerjasama dari pihak Chateraise didasarkan kebutuhannya terhadap stroberi yang berkualitas. Selain itu, Nobu juga menjelaskan misi Chateraise di Indonesia, spesifiknya melalui kerja sama dengan Unpad.
“Misi utama kami adalah untuk membuat masyarakat Indonesia senang dengan produk kami. Di sini kami tidak hanya mengimpor produk, tapi juga memproduksi produk kami. Maka dari itu, kami perlu mendapatkan bahan-bahan berkualitas tinggi pula dari sini. Sangat penting untuk mendapatkan stroberi berkualitas yang kebutuhannya terus meningkat,” jelas Nobu.
Koordinator pengelola Plant Factory Ichigo Unpad, Prof. Dr. Reginawnati Hindersah, M.P., menjelaskan bagaimana stroberi hasil panen dari rumah kaca Bale Tatanen Unpad dapat memikat produsen sebesar Chateraise, yang memiliki 45 cabang di Indonesia dan 1.000 cabang di seluruh dunia.
“Ketertarikan Chaateraise adalah buah yang harum dan manis, bahkan buah yang paling asam di kultivar yang ditanam di sini masih manis dibandingkan kultival lokal sehingga masih masuk ke dalam kisaran kemanisan yang mereka cari,” jelas Prof. Regina.
Prof. Regina menjelaskan, kerja sama dengan Chateraise akan membantu menopang kolaborasi Unpad dengan JPV yang telah menjadi fondasi program Plant Factory Ichigo di Unpad. Hal tersebut berdampak signifikan, mengingat peran Bale Tatanen sebagai garda depan interaksi international Unpad dengan bisnis dan institusi swasta di bidang-bidang yang terkait.
“Harapan saya ke depan, rumah kaca ini tetap sustain dengan dukungan Fakultas Pertanian, dukungan Unpad, dan dukungan penelitian dari DRPM,” ucap Prof. Regina.
Kunjungan tersebut juga didatangi CEO JPV, Kenji Endo, beserta Manager Procurement Strategy Office Chateraise, Eiji Hayashi, dan General Manager Purchasing Department Chateraise, Ryoichi Inoue.*


