Revitalisasi Selesai Dilaksanakan, Besok Gerbang Utama Unpad Kampus Jatinangor Mulai Dibuka

Salah seorang pekerja sedang menyiapkan dibukanya pintu Gerbang Utama Unpad Kampus Jatinangor. Revitalisasi Gerbang Utama Unpad telah selesai dilakukan, dan mulai Jumat 1 November 2024 gerbang tersebut bisa dilalui oleh kendaraan dan pejalan kaki. (Foto oleh: Dadan Triawan)*

[Kanal Media Unpad] Universitas Padjadjaran akan mulai melakukan rekayasa arus lalu lintas melalui Gerbang Utama (Pintu D/Gerbang Selatan) mulai Jumat 1 November 2024. Gerbang Utama yang dihiasi Tugu Makalangan tersebut akan menjadi pintu masuk bagi kendaraan roda dua dan roda empat, serta pejalan kaki.

“Dalam satu pekan ini, kita akan lakukan uji coba rekayasa arus lalu lintas melalui Gerbang Utama. Skenarionya, gerbang baru itu untuk pintu masuk, sementara pintu keluar melalui gerbang atas (Pintu A) dan gerbang RS Unpad (Pintu B),” ujar Edward Henry, Direktur Sarana, Prasana, dan Manajemen Aset (SPMA) Unpad.

Edward menambahkan, Pintu A dan Pintu B tidak hanya sebagai pintu keluar tetapi juga dapat dilalui sebagai pintu masuk sebagaimana dilakukan selama ini. Untuk bus dan kendaraan berat lainnya, akses masuk tetap melalui gerbang depan Bale Wilasa (Pintu C). Selama masa uji coba tersebut, akan dilakukan evaluasi setiap hari. Jika rekayasa arus lalu lintas yang dilakukan berjalan lancar, maka akan dilanjutkan.

“Namun jika tidak lancar atau terjadi penumpukan kendaraan maka akan kita cari solusinya, perbaiki rekayasa arus lalu lintasnya. Semoga dalam sepekan itu bisa kita ketahui bagaimana baiknya,” ujar Edward.

Sementara Koordinator Dit. SPMA Unpad, Dadang Sunardi, menambahkan, bus angkutan dalam kampus gratis akan tetap berangkat dari Plaza UKM Barat. Dadang juga berharap agar pemilik kendaraan tidak memarkir kendaraannya di sekitar area Gerbang Utama agar tidak menghambat kelancaran arus lalu lintas.

“Dari sisi pemantauan dan area untuk penumpang, Plaza UKM Barat tampak lebih nyaman. Lokasi tersebut juga dapat menghindari penumpukan orang dan kendaraan di wilayah dekat Gerbang Utama,” jelas Dadang.

Revitalisasi Gerbang Utama Unpad Kampus Jatinangor telah direncanakan sejak awal tahun 2024, diawali dengan sosialisasi yang dilakukan bersama konsultan perencana PT Urbane Indonesia. Pembangunan fisik mulai dilakukan pertengahan tahun 2024 termasuk membangun Tugu Makalangan yang telah lebih dulu diresmikan oleh Rektor ke-13 Unpad, Prof. Rina Indiastuti pada 4 Oktober 2024 lalu.*

Share this: