[Kanal Media Unpad] Ikatan Keluarga Alumni Notariat (IKANO) Universitas Padjadjaran menyumbangkan dana sebesar Rp. 250 juta untuk Endowment Fund atau Dana Abadi Unpad. Selama lima kali menggelar kegiatan tahunan penggalangan dana, IKANO Unpad telah menyumbangkan total Rp. 1,25 miliar.
Dana tersebut diserahkan Ketua Umum IKANO Unpad, Dr. Ranti Fauza Mayana, SH., kepada Rektor Unpad, Prof. Arief S. Kartasasmita, disaksikan oleh Ketua Umum Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Unpad, Ferry Juliantono, SE., Ak., M.Si., pada kegiatan Unpad Endowment Fundrasing by IKANO Unpad di Hotel Aryaduta Bandung, Jumat 20 Desember 2024.
“Ini merupakan kegiatan tahun ke-5 dan salah satu agenda tahunan IKANO Unpad sebagai wadah pengumpulan Dana Abadi yang merupakan wujud kepedulian IKANO Unpad kepada almamater. Doakan semoga kami tetap konsisten melaksanakan kegiatan ini,” ujar Dr. Ranti.
Dr. Ranti memaparkan bahwa pemanfaatan Dana Abadi Unpad akan digunakan untuk meringankan biaya pendidikan mahasiswa, mengembangkan riset dan pengabdian kepada masyarakat. Jumlah sumbangan dari IKANO Unpad bertambah Rp 100 juta karena pada malam tersebut Ketua IKA Unpad menyumbangkan dana sebesar Rp 100 juta untuk Dana Abadi Unpad melalui IKANO Unpad.
Sementara Ketua IKA Unpad, Ferry Juliantono, mengatakan “Saya mengapresiasi upaya dari IKANO Unpad melakukan penggalangan dana abadi, untuk membantu mahasiswa aktif yang mengalami permasalahan terkait biaya pendidikannya di kampus Unpad”.
Hadir pula dalam kegiatan tersebut sejumlah pimpinan Unpad, pengurus IKANO Unpad, pengurus IKA Unpad, dan para donatur. Kegiatan ini dimeriahkan pula dengan hiburan musik dan peragaan busana.*















