[Kanal Media Unpad] Masjid Raya Universitas Padjadjaran mengadakan Kajian Ramadhan 1446 H yang bertujuan memberikan wawasan dan inspirasi kepada umat Muslim, khususnya bagi perempuan. Sebagai wanita pertama yang menjadi Rektor Unpad, Prof. Dr. Rina Indiastuti, S.E., M.S.I.E. memberikan materi “Menjadi Muslimah yang Berdampak: Kunci Sukses Dunia dan Akhirat” pada hari Selasa, 11 Maret 2025 melalui platform Zoom Meeting dan live streaming melalui YouTube dalam kegiatan IKRAR (Inspirasi Ramadhan Kampus)
Dalam sambutannya, Ketua Harian DKM Masjid Raya Unpad, Prof. Junardi Harahap, S.Sos., M.Si., Ph.D., mengatakan bahwa tema kajian ini sangat relevan untuk menggugah kesadaran perempuan dalam menjadi pribadi yang berdampak bagi masyarakat dan dunia. Prof. Junardi juga menekankan bahwa bulan Ramadhan bukan hanya menjadi momen untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT, namun juga sebagai waktu untuk memperbaiki diri, meningkatkan ketakwaan, dan membawa dampak positif bagi diri sendiri dan lingkungan sekitar.
Sementara itu, Prof. Rina sebagai narasumber utama mengangkat topik tentang kedudukan perempuan dalam Islam. Prof. Rina menjelaskan bahwa perempuan memiliki peran penting yang telah dijanjikan dalam Al-Qur’an. Seorang muslimah diharapkan untuk terus berusaha mengerjakan kebaikan dan kebajikan, serta mengamalkan ajaran Islam dalam kehidupan sehari-hari.
Prof. Rina juga mengingatkan bahwa kecerdasan saja tidak cukup, namun perempuan juga harus memiliki tanggung jawab sosial untuk menggunakan ilmu dan intelektualnya dalam mengatasi permasalahan yang ada di masyarakat. Islam, ujar beliau, tidak melarang perempuan untuk berkuasa atau memimpin, justru memberikan ruang bagi perempuan untuk berperan aktif dalam berbagai bidang dan memberikan dampak positif bagi kemajuan peradaban.
Lebih lanjut, Prof. Rina mengungkapkan bahwa dengan mengerjakan kebajikan sepanjang hidup, seseorang dapat meraih kesuksesan di dunia dan akhirat. Menjadi manusia yang baik, kata beliau, tidak hanya fokus pada hubungan dengan sesama manusia, tetapi juga pada lingkungan dan makhluk hidup lainnya. Prof. Rina mengajak para muslimah untuk terus memberikan dampak positif karena hal ini merupakan kunci kesuksesan yang hakiki.
Melalui kajian ini, diharapkan dapat memberikan banyak wawasan dan motivasi kepada para peserta, khususnya perempuan, untuk terus memperbaiki diri, mengamalkan ajaran Al-Qur’an, dan memberikan dampak yang baik bagi diri mereka dan masyarakat sekitar di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini.* (Rilis MRU Unpad).


