





[Kanal Media Unpad] Fakultas Matematika dan lmu Pengetahuan Alam Universitas Padjadjaran meresmikan Pusat Kolaborasi Riset (PKR) dan Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dengan Pusat Riset Mikrobiologi Terapan, Organisasi Riset Hayati dan Lingkungan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) tentang pengembangan bioaktif material dan formulasi produk-produk berbasis mikroba untuk menghasilkan produk bernilai tambah, bertempat di Ruang Einstein Lt 1, FMIPA Unpad Jatinangor, Jumat 18 Juli 2025.
Acara ini menjadi momen penting dalam memperkuat sinergi riset antar-lembaga dalam bidang nanoteknologi dan mikrobiologi yang berorientasi pada pemanfaatan sumber daya lokal untuk pengembangan riset aplikatif. Diharapkan, Pusat Kolaborasi Riset Nanomaterial-Mikroba ini akan menjadi pusat unggulan dalam menghasilkan inovasi-inovasi strategis yang mampu menjawab kebutuhan industri, lingkungan, serta memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan berkelanjutan.
Rangkaian kegiatan acara ini diawali dengan pembukaan, sambutan Kepala Organisasi Riset Hayati dan Lingkungan BRIN, sambutan Deputi Fasilitasi Riset dan Inovasi BRIN, sambutan Kepala Pusat Riset Mikrobiologi Terapan dan sambutan Dekan Fakultas MIPA Universitas Padjadjaran, simbolis Peresmian PKR Nanomaterilal Mikroba dengan pemotongan tumpeng sekaligus penandatanganan Perjanjian Kerjasama (MoU) FMIPA Unpad dan PRMT- BRIN. Pemaparan materi dari Ketua Peneliti Pusat kolaborasi Riset Nanomaterial Mikroba serta dari Ketua PRMT – BRIN, penandatanganan, penyerahan cinderamata, foto bersama, dilanjutkan dengan kunjungan ke laboratorium Sentral Unpad.
Dalam Kerjasama ini yang bertindak sebagai Koordinator Dr. Bedah Rupaedah, S.Si., M.Si ( BRIN) dan Prof. Dr. Atiek Rostika Noviyanti, M.Si. (Unpad). Acara ini dihadiri oleh Wakil Dekan Wakil Dekan II, Bidang Sumberdaya dan Organisasi, Prof. Dr. Desi Harneti Putri Huspa, M.Si., Manajer Riset, Inovasi dan Kemitraan Prof. Dr Nursanti Anggriani, M.Si, serta para dosen dari Departemen Kimia sementara dari pihak Pusat Riset Mikrobiologi Terapan –BRIN dihadiri oleh staf dan para peneliti lainnya.* (Rilis FMIPA Unpad)*



