Mahasiswa Unpad Kembangkan SmartBungah, Inovasi Pot Pintar yang Bisa Diajak “Ngobrol”

SmartBungah, produk tim Program Kreativitas Mahasiswa Universitas Padjadjaran (Foto: Istimewa)*

[Kanal Media Unpad] Tim mahasiswa Program Kreativitas Mahasiswa Universitas Padjadjaran mengembangkan “SmartBungah”, pot pintar multifungsi yang memadukan teknologi dengan konsep stress relief dan dirancang untuk membantu meredakan stres melalui pengalaman merawat tanaman yang interaktif dan menyenangkan.

Smartbungah menjadi jawaban dari tantangan tingginya angka masyarakat perkotaan di Indonesia yang mengalami depresi. Kondisi tersebut menunjukkan perlunya aktivitas sederhana yang dapat menjadi penyeimbang sekaligus membantu meredakan stres, salah satunya adalah dengan merawat tanaman.

Produk ini digagas oleh tim mahasiswa Unpad, yaitu Joy Epiphanias Siburian (Agroteknologi), Rangga Ireng Sanjaya (Teknik Elektro), Teguh Wibisono (Teknik Elektro), Nada Aghnia (Agroteknologi), dan Nabil Muhammad Syani (Akuntansi), dengan dosen pendamping Vira Kusuma Dewi, M.Sc., PhD. Inovasi ini merupakan bagian dari Program Kreativitas Mahasiswa Kewirausahaan (PKM-K) yang berhasil memperoleh pendanaan dari Kemendiktisaintek RI.

SmartBungah menghadirkan fitur voice interaction, sehingga pot dapat diajak “mengobrol” layaknya teman yang dapat membantu meredakan stres dan rasa kesepian. Selain itu, playlist berisi musik relaksasi membuat SmartBungah menjadi lebih dari sekadar pot, melainkan inovasi yang mendukung kesehatan mental.

Pot pintar ini juga dilengkapi fitur sistem penyiraman otomatis, lampu pertumbuhan tanaman, hingga emoticon display yang menampilkan kondisi tanaman secara interaktif. Tak hanya itu, SmartBungah juga hadir dengan website resmi yang memuat informasi produk, konten stress relief, dan edukasi green living.

Melalui produk ini, SmartBungah mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) poin 3, yaitu “Kehidupan Sehat dan Sejahtera”. Inovasi ini diharapkan dapat membantu masyarakat urban mengurangi stres, menjaga kesehatan mental, sekaligus membangun kebiasaan green living melalui aktivitas merawat tanaman secara praktis dan menyenangkan.* (Rilis oleh: Tim Smartbungah)*

Share this: