

[Kanal Media Unpad] Fakultas Pertanian Universitas Padjadjaran melalui Himpunan Mahasiswa Ilmu Tanah dan Sumberdaya Lahan (Himatan) Faperta Unpad meluncurkan program TERAS (The Real Action of Soilers), program pengabdian masyarakat yang dirancang untuk meningkatkan pengetahuan petani tentang kesehatan tanah dan pemanfaatan lahan secara berkelanjutan.
Program ini digagas sebagai bentuk kepedulian terhadap rendahnya pemahaman petani di Desa Cilampuyang, Jatinangor, mengenai pentingnya menjaga kualitas tanah demi produktivitas pertanian. Melalui TERAS, mahasiswa tidak hanya melakukan kegiatan sosialisasi, tetapi juga mengimplementasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan riset lapangan serta kolaborasi bersama petani dan kelompok tani setempat.
Dalam pelaksanaannya, mahasiswa melakukan analisis dan evaluasi lahan, serta memberikan edukasi mengenai pentingnya evaluasi tanah. Peserta program juga memperoleh pelatihan teknik pengomposan yang dapat langsung dipraktikkan untuk memperbaiki lahan rusak sekaligus mengurangi ketergantungan pada pupuk kimia.
Program TERAS dirancang tidak hanya memberikan manfaat jangka pendek, tetapi juga menghadirkan dampak berkelanjutan berupa peningkatan kesuburan tanah, produktivitas pertanian, serta penguatan kapasitas petani dalam menerapkan praktik ramah lingkungan. Lebih dari sekadar transfer pengetahuan, program ini diharapkan dapat membangun motivasi generasi muda di pedesaan untuk tetap bersemangat menempuh pendidikan dan berkontribusi bagi kemajuan pertanian berkelanjutan.
Inisiatif ini juga sejalan dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) 15.4, yaitu “Menjaga Ekosistem Darat”, melalui pengelolaan lahan yang bijak dan berkesinambungan. Dengan langkah ini, Unpad menegaskan komitmennya untuk terus menghadirkan kontribusi nyata bagi masyarakat dan lingkungan.
Program TERAS oleh mahasiswa Faperta Unpad menunjukkan bahwa keterlibatan generasi muda dalam dunia pertanian dapat menjadi motor penggerak perubahan. Dengan memadukan ilmu pengetahuan, inovasi, dan kepedulian sosial, Unpad berkomitmen untuk terus melahirkan inisiatif yang memberikan dampak nyata bagi keberlanjutan pertanian dan kesejahteraan masyarakat. (Rilis Faperta Unpad)*
Tautan berita: https://faperta.unpad.ac.id/melalui-teras-1-2-mahasiswa-unpad-dan-petani-jatinangor-bersinergi-wujudkan-pertanian-adaptif-iklim/
