Sekretaris Daerah Jawa Barat Kunjungi Sekolah Vokasi Unpad dalam Rangka Pengembangan Fasilitas Akademik

Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat yang juga merupakan Ketua Tim Koordinasi Daerah Vokasi (TKDV) Jawa Barat, Dr. Drs. Herman Suryatman, M.Si., saat melakukan kunjungan kerja ke Sekolah Vokasi Unpad di Jatinangor, Rabu 27 Agustus 2025. (Foto oleh: Sekolah Vokasi Unpad)*

[Kanal Media Unpad] Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat yang juga merupakan Ketua Tim Koordinasi Daerah Vokasi (TKDV) Jawa Barat, Dr. Drs. Herman Suryatman, M.Si., melakukan kunjungan kerja ke Sekolah Vokasi Universitas Padjadjaran di Kampus Jatinangor, Rabu 27 Agustus 2025. Kunjungan kerja ini menjadi momentum penting dalam memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dan institusi pendidikan, khususnya terkait rencana pembangunan gedung baru Sekolah Vokasi Unpad.

Acara yang berlangsung di Auditorium Lantai 1 Gedung 2 ini dibuka dengan sambutan sekaligus pemaparan rencana pembangunan gedung oleh Dekan Sekolah Vokasi, Dr. Kurniawan Saefullah, S.E., M.Ec., yang menekankan visi serta kontribusi pengembangan fasilitas dalam peningkatan mutu pembelajaran dan kegiatan mahasiswa. Selanjutnya, Prof. Zahrotur Rusyda Hinduan, S.Psi., MOP., Ph.D. selaku Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Unpad, menegaskan komitmen universitas terhadap penguatan pendidikan vokasi sebagai salah satu pilar penting pembangunan sumber daya manusia.

Dalam kesempatan yang sama, Dr. Drs. Herman Suryatman, M.Si. menyampaikan pandangan mengenai urgensi penguatan pendidikan vokasi melalui kolaborasi antara pemerintah daerah dan perguruan tinggi. Menurut beliau, sinergi tersebut merupakan kunci dalam mempersiapkan lulusan yang adaptif dan relevan dengan kebutuhan dunia kerja.

Sebagai penutup, Sekretaris Daerah berkesempatan melakukan peninjauan langsung terhadap area yang direncanakan menjadi lokasi pembangunan gedung baru. Kegiatan ini berjalan dengan lancar dan penuh kehangatan, serta diharapkan dapat mempercepat terwujudnya pengembangan fasilitas pendidikan yang modern, representatif, dan berdaya dukung tinggi bagi peningkatan kualitas pendidikan vokasi di Universitas Padjadjaran.* (Rilis oleh: Sekolah Vokasi Unpad)

Sumber: https://vokasi.unpad.ac.id/sekolah-vokasi-unpad-terima-kunjungan-sekretaris-daerah-jawa-barat-dalam-rangka-pengembangan-fasilitas-akademik

Share this: