Unpad Undang Duta Besar Negara ASEAN dan Afrika, Bahas Peluang Kerja Sama

Sejumlah Duta Besar Negara ASEAN dan Afrika melakukan pertemuan di Kampus Unpad, Bandung, Senin (8/1/2024) dalam rangka membahas kerja sama pendidikan antara Unpad dan negara ASEAN dan Afrika. (Foto: Dadan Triawan)*

Laporan oleh Anggi Kusuma Putri

[Kanal Media Unpad] Sejumlah Duta Besar negara-negara ASEAN dan Afrika mengadakan pertemuan di Ruang Executive Lounge Unpad Kampus Iwa Koesoemasoemantri, Bandung, Senin (8/1/2024). Pertemuan tersebut membahas peluang kerja sama bidang pendidikan dengan negara terkait.

Dalam sambutannya, Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Prof. Arief Sjamsulaksan Kartasasmita, dr., SpM(K), M.Kes., PhD., menyampaikan bahwa Unpad merasa sangat terhormat dapat menjadi tuan rumah dari diskusi yang sangat penting ini karena diselenggarakan bersama dengan para perwakilan dari negara-negara ASEAN dan Afrika tersebut.

“Selamat datang di Universitas Padjadjaran, suatu kehormatan bagi kami untuk menerima Anda semua di sini karena ini merupakan pertemuan yang sangat penting, bersama kita berdiskusi di Universitas Padjadjaran,” kata Prof.Arief.

Dalam kesempatan ini, Prof. Arief memperkenalkan Unpad secara menyeluruh kepada para Duta Besar yang hadir. Tidak hanya menjelaskan hal-hal yang berkaitan dengan Unpad, Prof. Arief juga menyampaikan berbagai prestasi dan capaian yang telah diraih oleh Unpad.

Tidak hanya itu, dalam pemaparannya Prof. Arief juga menyampaikan perihal program “Unpad 2024” yang akan dilaksanakan Unpad selama tahun 2024 berlangsung. Prof. Arief memaparkan salah satu program mengenai internasionalisasi Unpad.

“Kami percaya bahwa untuk memberikan dampak yang baik, perlu dilakukan proses akreditasi dan kami merasa jika hanya memiliki akreditasi di Indonesia saja tidak cukup. Oleh karena itu kami memastikan untuk melakukan rekognisi internasionalisasi, yang saat ini sudah ada 46 program terakreditasi secara internasional,” jelasnya.

Setelah pemaparan oleh Prof. Arief, kegiatan dilanjutkan dengan sesi diskusi bersama para Duta Besar dan perwakilan Unpad. Pada kesempatan ini para Duta Besar dipersilakan untuk mengajukan pertanyaan kepada pihak Unpad. (arm)*

Share this: