Tim PSDKU Unpad Gelar Sosialisasi Pengelolaan Limbah dan Literasi Keuangan

Suasana Sosialisasi bertajuk “Upaya Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat Melalui Pemanfaatan Limbah dan Peningkatan Literasi Keuangan” diselenggarakan di Balai Desa Sukajaya, Kabupaten Pangandaran pada Minggu (7/7/2024).*

[Kanal Media Unpad] Tim Program Pengabdian Masyarakat (PPM) PSDKU Universitas Padjadjaran mengadakan sosialisasi mengenai pengelolaan limbah dan literasi keuangan pada petani gula kelapa di Desa Sukajaya, Kabupaten Pangandaran.

Sosialisasi bertajuk “Upaya Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat Melalui Pemanfaatan Limbah dan Peningkatan Literasi Keuangan” diselenggarakan di Balai Desa Sukajaya, Kabupaten Pangandaran pada Minggu (7/7/2024).

Tim PPM Unpad PSDKU di Desa Sukajaya terdiri dari Luthfi Thirafi, S.E., M.E. (Dosen Administrasi Bisnis PSDKU Unpad), Nora Akbarsyah, S.Pi., M.Si., (Dosen Perikanan Laut Tropis PSDKU Unpad), dan Farisadri Fauzan, S.T.P., MBA., QWP (Dosen Administrasi Bisnis PSDKU Unpad).

Desa Sukajaya sendiri memiliki berbagai macam potensi, salah satunya adalah gula kelapa. Ketua Tim PPM Unpad PSDKU Desa Sukajaya Luthfi Thirafi, S.E., M.E., menjelaskan bahwa potensi gula kelapa di Desa Sukajaya yang sangat besar berpotensi dalam mendukung perekonomian masyarakat, terlebih limbah yang dihasilkan dapat mendorong perkembangan potensi ekonomi. Maka dari itu, pengelolaan pendapatan yang baik sangat dibutuhkan dalam mencapai potensi ekonomi yang diharapkan.

“Masyarakat juga perlu memiliki kemampuan mengelola keuangan yang baik, sehingga alokasi pendapatan dapat dilakukan sesuai dengan kebutuhan,” jelas Luthfi.

Kepala Desa Sukajaya Ruspendi mengatakan bahwa selama ini terdapat banyak sampah yang tidak dikelola dan di buang begitu saja di Desa Sukajaya. Maka dari itu, pengelolaan limbah penting bagi warga Desa Sukajaya agar sampah dapat terkelola dengan baik.

Kegiatan ini di hadiri oleh sekitar 30 peserta yang berprofesi sebagai petani gula kelapa. Pematerian mengenai pengelolaan limbah disampaikan oleh Nurul Mardhiah Sitio, S.AB., M.M., sedangkan materi mengenai literasi keuangan oleh Farisadri Fauzan, S.T.P., MBA., QWP.

Melalui program ini, Luthfi berharap agar kesadaran para petani gula kelapa dan masyarakat Desa Sukajaya mengenai pentingnya mengelola limbah meningkat. Selain itu, literasi keuangan masyarakat juga diharapkan dapat membaik sehingga pendapatan dapat dialokasikan sebagaimana mestinya serta terhindar dari penipuan berkedok investasi.

Tim juga berharap kegiatan ini dapat terus terlaksana serta dapat berkolaborasi dengan banyak pihak sehingga bisa lebih memberi dampak positif di masa yang akan datang. (arm)*

Share this: