[Kanal Media Unpad] Mahasiswa Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) Universitas Padjadjaran, Arya Zikri Maulana Latif berhasil meraih Juara 2 Essay kategori Gagasan Terbaik dalam kegiatan West Java Youth Forum 2024 yang digelar oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat pada 29-31 Oktober 2024 lalu.
Kegiatan yang diikuti oleh 100 peserta terpilih dari 27 kota/kabupaten di Provinsi Jawa Barat ini bertujuan untuk melibatkan peran pemuda dalam menyampaikan ide dan gagasan inovatifnya terhadap isu-isu strategis yang ada di Provinsi Jawa Barat.
“Forum ini sangat bagus untuk mewadahi kami para Gen-Z dalam mengemukakan gagasan inovatif yang kami miliki. Tentunya kami sebagai pemuda Jawa Barat ingin berkontribusi terhadap pembangunan yang ada di Jabar dan saya berharap pemerintah bisa terus berkolaborasi dan melibatkan kami para pemuda dalam mengatasi isu-isu strategis yang ada di Jawa Barat,” ujar Arya.
Sebanyak 100 peserta terpilih dari 500 pendaftar selanjutnya mengikuti bootcamp selama 3 hari yang diselenggarakan di Pasteur, Bandung. Beberapa sesi yang diikuti pada bootcamp tersebut antara lain adalah Leader’s Talk, Master Class, Coaching Clinic, kunjungan lapangan, serta pemaparan ide gagasan bagi 15 peserta terpilih yang ditampilkan dihadapan para juri dan peserta lainnya.
“Saya di sini mencoba mengadvokasikan gagasan saya di bidang lingkungan, yaitu penggunaan sistem ‘Smart KJA’ untuk menjaga kualitas air waduk. Isu ini jarang sekali diangkat oleh media, maka dari itu saya mencoba untuk menyuarakan terkait hal ini karena waduk di Jawa Barat ini mempunyai peran yang sangat vital, bahkan skala nasional. Jika waduk ini tercemar maka akan banyak masyarakat yang terdampak,” ujar Arya.
Sebanyak 26 ide terbaik dari pemuda Jawa Barat ini akan dibukukan oleh Biro Adpim Setda Jabar dengan tajuk “Antologi Ide Pemuda Jawa Barat”. Tidak hanya menjadi dokumentasi semata, tetapi bertujuan untuk mengukir ingatan dan menjadi hadiah besar bagi Jawa Barat. Buku ini akan diterbitkan secara digital dan cetak, serta disebarluaskan ke seluruh perpustakaan daerah di Jawa Barat dan Perpustakaan Nasional. * (Nadya Yasmine Khaerunnisa)
