





[Kanal Media Unpad] Universitas Padjadjaran berkolaborasi dengan Kementerian Perindustrian RI dan PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia menyelenggarakan kegiatan Toyota x AIGIS Goes To Campus 2025 dengan tema “Green Policy, Economy, and Earth Science” yang digelar di Bale Sawala, Gedung Rektorat Unpad, Jatinangor, pada Senin 30 Juni 2025. Kegiatan ini menjadi salah satu kolaborasi yang relevan dalam mendorong transisi menuju industri hijau dan berkelanjutan.
Dalam sambutannya, Wakil Menteri Perindustrian RI Faisol Riza menyampaikan bahwa kegiatan ini diselenggarakan sebagai salah satu upaya dalam memperkuat ekosistem hijau yang juga didukung oleh kolaborasi bersama stakeholder, akademisi, pelaku industri, dan pemangku kebijakan. Melalui kegiatan ini diharapakan dapat menjadi pemacu semangat untuk terus mendukung industri hijau di Indonesia.
“Industri hijau yang sudah disiapkan oleh para pelaku usaha dan kementerian ini harus bisa menyerap dan mendukung seluruh potensi inovasi dan riset yang dilakukan oleh akademisi yang mendukung industri hijau. Tanpa riset dan inovasi, saya kira industri akan berjalan di tempat,” ujar Wamen Perindustrian RI.
Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Unpad Prof. Zahrotur Rusyda Hinduan, S.Psi., MOP., Ph.D., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan perwujudan nyata dari visi Unpad untuk menjadi perguruan tinggi yang inklusif, kolaboratif, dan berdampak dengan mengedepankan kolaborasi, antara akademisi, praktisi, dan pemerintah.
“Unpad memang ingin mengedepankan kolaborasi, dengan sesama akademisi, juga praktisi, pemerintah, serta alumni. Kami terus ditantang untuk bisa bekerjasama dengan industri agar hasil riset dan publikasi dapat sesuai dengan permasalahan yang ada,” ujar Prof. Zahrotur Rusyda.
Lebih lanjut, Prof. Zahrotur menjelaskan kolaborasi ini merupakan bentuk nyata dukungan pemangku kepentingan terhadap peningkatan kapasitas mahasiswa dalam menciptakan inovasi yang bermakna dan relevan bagi dunia kerja, serta masa depan bangsa dan dunia. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menjadi inspirasi kerja sama strategis antara perguruan tinggi dan industri, sekaligus menjadi pemantik bagi generasi muda untuk menjadi bagian dari solusi keberlanjutan lingkungan dan kesejahteraan masyarakat.
“Mari bersama-sama kita wujudkan kampus sebagai ruang tumbuh gagasan, jejaring, dan juga dampak positif bagi Indonesia dan juga dunia,” jelasnya.
Pada acara ini juga diselenggarakan GreenTalks yang bertajuk “Kebijakan Hijau dan Ekonomi Berkelanjutan: Perspektif Pemerintah dan Industri” dengan narasumber Kepala Pusat Industri Hijau Apit Pria Nugraha, Senior Advisor PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia Jaka Purwanto, serta Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Barat Nining Yuliastiani. Selanjutnya, digelar GreenTalks bertajuk “Generasi Muda dan Masa Depan Bumi” dengan narasumber Venture Development Specialist at Ecoxyztem Utari Madani Jayyidah, Sustainable Storyteller Putri Indonesia Lingkungan 2018 Vania F. Herlambang, dan Program Lead Wastehub Millatul Hanifiyyah.
Pada ajang ini, diselenggarakan juga Lomba Karya Ilmiah AIGIS Green Scientific Unpad 2025 dengan pemenang sebagai berikut:
Juara 1:
Diah Nur Oktavia dan Hasya Zafira (FMIPA Unpad) dengan karya ilmiah berjudul “BIOSTAY: Biopackaging Berbasis Selulosa Limbah Kulit Singkong dan Sekam Padi Dengan Formulasi Antioksidan Kulit Jeruk Untuk Mendukung Green Economy dan Transformasi Bisnis Digital”
Juara 2:
Dita Rahmawati (FMIPA Unpad) dengan karya ilmiah berjudul “Smart Flat – Panel Fotobioreaktor Terintegrasi IoT dengan Modifikasi Membran Poliamida / Polidimetilsiloksan dan Fine Bubble Difuser sebagai Teknologi Carbon Capture”
Juara 3:
Lidya Nathania dan Nur Firdaus Mova (FMIPA Unpad) dengan karya ilmiah berjudul “Transformasi Limbah Sisa Makanan (LSM) Menjadi Pakan Ayam Fermentasi Ramah Lingkungan untuk Industri Peternakan Berkelanjutan”.*












