





[Kanal Media Unpad] Dalam rangka mendukung transisi energi berkelanjutan di Indonesia, Pusat Unggulan Lingkungan dan Ilmu Keberlanjutan/Centre for Environment and Sustainability Science (CESS) Unpad bersama PLN Indonesia Power menyelenggarakan kegiatan “Empower Roadshow PLN Indonesia Power: Driving Sustainable Energy Transition” yang digelar di Bale Sawala, Gedung Rektorat Unpad Jatinangor, Selasa, 30 September 2025.
“Kegiatan ini sesuai dengan apa yang selama ini Unpad pikirkan bersama, bagaimana Unpad juga dapat berkontribusi aktif dalam isu-isu lingkungan yang terjadi di tengah masyarakat. Saat ini kita menghadapi banyak tantangan seperti perubahan iklim dan masalah transisi energi. Tentu saja Unpad sebagai bagian dari sisi akademik sudah seharusnya untuk ikut memikirkan dan juga berkontribusi terhadap masalah-masalah ini,” ujar Rektor Universiats Padjadjaran, Prof. Arief S. Kartasasmita, dalam sambutannya.
Lebih lanjut, Rektor menyampaikan bahwa melalui kegiatan ini diharapkan dapat menjadi salah satu langkah awal bagi Unpad untuk menghasilkan karya dan inovasi terbaik yang bermanfaat bagi masyarakat luas. Rektor juga berharap kegiatan ini menjadi motivasi bagi mahasiswa sebagai pembelajar untuk menjadi agen perubahan berkiprah di masyarakat di masa yang akan datang.
“Unpad memiliki Pola Ilmiah Pokok yang salah satunya adalah mengenai lingkungan hidup, sehingga ini adalah tanggung jawab kami juga, khususnya para akademisi dan mahasiswa untuk bersama-sama ke depan mempersiapkan dunia yang lebih baik. Semoga apa yang disampaikan hari ini merupakan pencerahan dan inspirasi untuk kita semua melangkah ke masa depan yang lebih baik,” ujar Rektor.
Sementara itu, Vice President Corporate Communication and CSR PT PLN Indonesia Power, Ulfa Milany, menyampaikan bahwa kegiatan ini diselenggarakan dengan tujuan untuk menginspirasi para mahasiswa sebagai generasi muda untuk ikut serta dalam mendorong transisi energi berkelanjutan di Indonesia. Dalam hal ini, Unpad dipercaya dalam melahirkan pemimpin bangsa yang dapat membawa perubahan nyata dalam menghadapi tantangan global, termasuk tantangan terkait perubahan iklim dan transisi energi.
“Teman-teman mahasiswa di Unpad ini nantinya adalah penggerak energi masa depan yang akan menentukan arah masa depan energi di Indonesia. Dalam mewujudkannya kami tidak mungkin dapat berjalan sendiri. Kami butuh dukungan dan kolaborasi dari semua pihak, yang salah satunya adalah dari universitas. Mudah-mudahan kegiatan ini dapat memperkaya wawasan teman-teman terkait tantangan dan peluang dalam transisi energi di Indonesia,” kata Ulfa.
Pada kesempatan ini, turut hadir sebagai pemateri adalah Guru Besar Fakultas Teknik Geologi Unpad Prof. Dr. Ir. Hendarmawan, M.Sc., yang menyampaikan materi “Transisi Energi dan Green Sustainability”, Duta Lingkungan dan Penasihat Komunikasi Kementerian Lingkungan Hiudp, Valerina Daniel, S.Sos., M.A., serta Direktur Bisnis dan Komersial PT PLN Indonesia Power, Ir. Muhammad Imaduddin, ST., M.Eng., IPU., dan dimoderatori oleh Kepala CESS Unpad Dr. Gemilang Lara Utama S, S.Pt., M.I.L.*







