Astrid Ika Carolina Terpilih Sebagai Mawapres Unpad Jenjang Diploma

Salah satu finalis Mahasiswa Berprestasi (Mawapres) Unpad saat mempresentasikan karya ilmiahnya di Bale Sawala, Gedung Rektorat Unpad, kampus Jatinangor, Jumat (2/05). (Foto oleh: Tedi Yusup)*

[Unpad.ac.id, 2/05/2014] Hari ini, Jumat (2/05), telah diumumkan peraih tiga besar mahasiswa berprestasi jenjang sarjana dan satu mahasiswa berprestasi jenjang diploma tingkat universitas. Pengumuman dilakukan di Bale Sawala Unpad, Gedung Rektorat, kampus Jatinangor.

Salah satu finalis Mahasiswa Berprestasi (Mawapres) Unpad saat mempresentasikan karya ilmiahnya di Bale Sawala, Gedung Rektorat Unpad, kampus Jatinangor, Jumat (2/05). (Foto oleh: Tedi Yusup)*
Salah satu finalis Mahasiswa Berprestasi (Mawapres) Unpad saat mempresentasikan karya ilmiahnya di Bale Sawala, Gedung Rektorat Unpad, kampus Jatinangor, Jumat (2/05). (Foto oleh: Tedi Yusup)*

Sebelumnya, seleksi mahasiswa berprestasi tingkat universitas telah diadakan di Gedung Rektorat Unpad, kampus Jatinangor, pada 22 dan 23 April 2014. Seleksi tersebut diikuti oleh 19 mahasiswa Unpad yang telah terpilih di fakultas masing-masing, baik dari program sarjana maupun diploma.

Mahasiswa berprestasi Unpad terpilih jenjang diploma adalah Astrid Ika Carolina dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis dengan judul karya ilmiah “Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia Melalui Sekolah Non Formal Ramah Lingkungan Menuju Indonesia Mandiri”.

Sementara tiga mahasiswa terbaik jenjang sarjana adalah Nanda Najih Habibil Afif dari Fakultas Teknik Geologi dengan judul karya ilmiah “’Potensi Penerapan Teknologi Sistem Koloid”, Ravio Patra dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik dengan karya ilmiah berjudul “Pengawasan Berbasis Insentif terhadap Kebijakan Pasar Pelaku Usaha dan Aliran Kapital dalam Kerangka Masyarakat Ekonomi ASEAN 2015”, dan Rina Nur Azizah dari Fakultas Farmasi dengan karya ilmiah “Nivacsome (Nicotine Vaccine Liposome): Inovasi Teknologi Vaksin Sebagai Solusi Permasalahan Rokok di Indonesia”.

Selama dua minggu, empat mahasiswa terpilih tersebut akan melaksanakan pemantapan oleh tim dari Unpad. Khusus untuk tiga mahasiswa berprestasi Unpad jenjang sarjana, akan dilakukan seleksi lagi untuk dipilih satu mahasiswa terbaik untuk mengikuti pemilihan mahasiswa berprestasi tingkat nasional.

Salah satu tim juri pemilihan mahasiswa berprestasi Unpad, Dr. Yus Nugraha, MA., Psikolog mengungkapkan bahwa para peserta telah menunjukkan kemampuan terbaiknya. Peningkatan kualitas telah ditunjukkan, terlihat dari pemilihan materi karya tulis yang cukup up to date, dan bermanfaat untuk masyarakat umum.

Walaupun demikian, Dr. Yus mengaku pemantapan perlu dilakukan, terutama untuk menyesuaikan dengan kondisi seleksi tingkat nasional. “Nanti masih perlu dilakukan pembekalan selama dua minggu. Ini adalah pemantapan untuk menyesuaikan kondisinya di tingkat nasional,” tuturnya.

Beberapa hal yang masih harus diperbaiki dari para peserta diantaranya adalah mengenai teknik penulisan karya ilmiah dan teknik presentasi. Selain itu, hal yang juga harus dimantapkan adalah mengenai kepribadian. “Bagaimana dia harus percaya diri, mampu mempertahankan argumennya dengan baik, bagaimana menjawab dengan baik dan tidak ngotot, misalnya seperti itu,” ujar Dr. Yus.

Laporan oleh: Artanti Hendriyana / eh *

Share this: