[Unpad.ac.id, 18/12/2014] Rektor Unpad, Prof. Ganjar Kurnia melantik dua Wakil Dekan Fakultas Farmasi Unpad, yaitu Prof. Dr. Ajeng Diantini M.Si, Apt sebagai Wakil Dekan Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Kerja Sama, serta Mutakin, M.Si, Ph.D, Apt sebagai Wakil Dekan Bidang Perencanaan, Sumber Daya, dan Tata Kelola.

Pelantikan dilakukan di Ruang Executive Lounge, Gedung Rektorat Unpad Kampus Jatinangor, Kamis (18/12). Acara pelantikan dihadiri juga oleh sejumlah pimpinan universitas dan fakultas di lingkungan Unpad. Pelantikan ini berdasarkan Surat Keputusan Rektor No. 3810 s.d. 3811/ UN6.RKT/KP/2014 tanggal 11 Desember 2014.
“Kepada Wakil Dekan yang baru, selamat bekerja. Ini adalah amanah. Tugas kita adalah mengerjakan apa yang sudah dilakukan oleh yang terdahulu dan tentu harus lebih meningkatkan kinerja yang ada,” tutur Rektor Unpad saat memberikan sambutan. Rektor berharap, para Wakil Dekan yang baru dilantik ini dapat melaksanakan amanah tersebut dengan sebaik-baiknya.
Prof. Ajeng menggantikan Wakil Dekan I yang sebelumnya dijabat oleh Dr. Keri Lestari S.Si, M.Si. Apt (sekarang Dekan Fakultas Farmasi Unpad), dan Mutakin menggantikan Wakil Dekan II yang sebelumnya dijabat oleh Dra. Emma Surahman, M.Si, Ph.D, Apt.
“Terima kasih kepada Wakil Dekan yang sebelumnya, Bu Emma dan Bu Keri atas segala amal baktinya untuk perkembangan Fakultas Farmasi Universitas Padjadjaran,” tutur Rektor.
Pada kesempatan tersebut, Rektor juga menyampaikan mengenai pengukuran kinerja bagi para pegawai Unpad. Pengukuran ini menunjukkan performa kinerja dari masing-masing orang. Dengan demikian, jangan takut kehilangan arah dan tujuan dari apa yang dikerjakan. “Pekerjaan sudah jelas, target yang ingin dicapai sudah jelas. Tinggal yang paling penting adalah bagaimana strategi mencapai target tersebut. Tentu dengan membangun kebersamaan, baik dengan pimpinan maupun dengan seluruh staf yang ada,” tutur Rektor.*
Laporan oleh: Artanti Hendriyana /eh
