Peringati Hari Nelayan, Mahasiswa FPIK Unpad Kenalkan Dunia Maritim ke Siswa SD

Mahasiswa FPIK Unpad saat memperkenalkan dunia maritim kepada siswa SDN Neglasari Jatinangor *

[Unpad.ac.id, 8/04/2016] Komunitas Keilmuan Perikanan dan Kelautan Mina Indonesia Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) Unpad menyelenggarakan kegiatan pengenalan sektor perikanan dan kelautan kepada siswa SDN Neglasari Jatinangor, Sumedang, Rabu (6/04). Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka memperringati Hari Nelayan Nasional yang jatuh setiap 6 April.

Mahasiswa FPIK Unpad saat memperkenalkan dunia maritim kepada siswa SDN Neglasari Jatinangor *
Mahasiswa FPIK Unpad saat memperkenalkan dunia maritim kepada siswa SDN Neglasari Jatinangor *

“Pengenalan tentang kemaritiman khususnya menyangkut sektor perikanan dan kelautan ke siswa-siswi sekolaha dasar adalah salah satu cara untuk menanamkan nilai-nilai cinta kemaritiman sejak usia dini, sehingga mereka menjadi bangga terlahir di negara yang kaya akan sumberdaya kelautan dan perikanan sehingga kelak mereka dapat termotivasi untuk memajukan sektor kemaritiman ini” tulis Andri Saputra, Ketua Komunitas Mina Indonesia, dalam rilis yang diterima Humas Unpad.

Dalam kegiatan tersebut, para siswa diperkenalkan mengenai potensi kemaritiman Indonesia, kekayaan perikanan Indonesia. Para siswa juga ditanamkan semangat untuk mencintai kemaritiman Indonesia. tak lupa pula mereka menanamkan semangat mencintai memajukan kemaritiman Indonesia ke siswa sekolah dasar tersebut.

Penyerahan sumbangan buku kemaritiman *
Penyerahan sumbangan buku kemaritiman *

Selain mengenalkan tentang sektor kemaritiman, komunitas ini juga memberikan sumbangan buku bidang kemaritiman ke pihak sekolah. Harapannya, banyak siswa semakin tertarik untuk mengenal dan mempelajari tentang kemaritiman.

Para guru sekolah dasar negeri Neglasari sangat menyambut baik kegiatan ini. Mereka berharap pengenalan tentang kemaritiman ini dapat terus dilakukan rutin setiap tahunnya, mengingat pentingnya penanaman nilai-nilai kemaritiman sejak dini.*

Rilis: Komunitas Mina Indonesia FPIK Unpad/am

Share this: