Pendaftaran Dibuka 21 Februari, Unpad Terima 40% Mahasiswa Baru dari Jalur SNMPTN

[Unpad.ac.id, 6/02/2017] Batas akhir waktu verifikasi Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) yang menjadi salah satu persyaratan pendaftaran Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2017 jatuh pada 12 Februari 2017 mendatang. Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Unpad, Dr. Arry Bainus, M.A., menegaskan agar proses verifikasi dilakukan sebaik mungkin.

logo-snmptn

“Cek dulu dengan hasil-hasil yang sudah diverifikasi oleh sekolah. Jangan sampai salah memasukkan (data). Karena kalau salah memasukkan, dianggap curang, ya sudah dicoret. Apalagi kalau melakukan kecurangan,” kata Dr. Arry saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (6/02).

Seperti pelaksanaan SNMPTN tahun sebelumnya, basis penilaian pada SNMPTN 2017 adalah nilai rapor semester 1 sampai semester 5 (bagi siswa SMA/SMK/MA atau sederajat tiga tahun) atau nilai rapor semester 1 sampai semester 7 (bagi SMK empat tahun) yang telah diisikan pada PDSS.

“Biasanya hasil UN jadi bahan pertimbangan untuk penilaian terakhir. Kalau dia lulus UN, akan dilanjutkan prosesnya. Kalau tidak lulus, bisa dibatalkan,” jelas Dr. Arry.

Pendaftaran SNMPTN sendiri dapat dilakukan pada 21 Februari – 6 Maret 2017. Dr. Arry juga menegaskan agar pendaftaran dilakukan dengan penuh kehati-hatian, termasuk hati-hati dalam pengisian data, seperti pengisian nilai dan identitas diri.

Kehati-hatian pun diperlukan dalam memperoleh informasi terkait pendaftaran. Sebelum melakukan pendaftaran, calon peserta sebaiknya membaca informasi terkait SNMPTN di website resmi SNMPTN www.snmptn.ac.id dan terkait Unpad di www.unpad.ac.id.

“Setiap calon peserta itu harus betul-batul akurat dan hati-hati dalam mengisi data maupun finalisasi. Jangan sampai ada kesalahan data dan informasi,” kata Dr. Arry.

Tahun ini, Unpad akan menerima mahasiswa baru jenjang Sarjana sebanyak 5.900 orang, yakni 40% melalui jalur SNMPTN dan 60% dari jalur SBMPTN. “Karena mengingat daya saing itu lebih bagus di SBMPTN,” ungkap Dr. Arry.

Ditambahkan Dr. Arry, untuk peserta yang ingin mendaftar Sarjana Terapan (D-IV) dan Program Multi Kampus di Pangandaran, basis penilaiannya adalah hasil SBMPTN 2017. Untuk itu, bagi siswa yang ingin mendaftar ke program Sarjana Terapan dan Multi Kampus Pangandaran diharuskan untuk mengikuti SBMPTN terlebih dahulu, kemudian memilih setidaknya satu program studi di Unpad.

Dr. Arry pun mengimbau kepada calon peserta untuk tidak tergiur pada tawaran masuk Unpad di luar jalur yang sudah ditetapkan. Ia menegaskan, itu pasti penipuan. “Jangan khawatir, jika memang nilainya bagus, kapasitasnya bagus, dan mempersiapkan dengan baik dan benar, Insya Allah bisa diterima di Unpad,” kata Dr. Arry.

Laporan oleh: Artanti Hendriyana/am

 

Share this: