Alamat Sekretariat: Kompleks UKM Unpad, Jatinangor
Media Sosial: Instagram @satlatunpad
Unit Tarung Derajat Universitas Padjadjaran (UTDU) adalah sebuah ormawa bela diri Tarung Derajat yang berdiri pada tahun 2017. Diresmikan secara langsung oleh Sang Guru AA Boxer, Unit Tarung Derajat Universitas Padjadjaran berdiri dengan tekad dan keinginan tinggi mahasiswa yang mendukung dan mencintai Seni Beladiri asli Indonesia.
Pada awalnya beberapa mahasiswa yang terkait membuat komunitas kecil beranggotakan beberapa orang dengan visi misi yang sama ingin menjadikan Seni Beladiri asli Indonesia ini sebagai Seni Beladiri yang banyak diminati oleh Masyarakat asli Indonesia itu sendiri dan umumya bagi masyarakat pencinta Beladiri diberbagai negara, agar dunia tahu bahwa Negara Indonesia mampu bersaing di bidang seni beladiri menyaingi beladiri lainnya dan mendapatkan banyak prestasi.
Prestasi lima tahun terakhir:
- Hazar Sagara Drajat – Medali emas (nomor seni gerak putra) – PON XXI Aceh-Sumut 2024
- Andika Dwiki Arislan – Medali emas (nomor tarung bebas putra) – PON XXI Aceh-Sumut 2024
