Fakultas Teknik Geologi Raih Juara Umum dalam Forsi Unpad 2012

Salah satu band pengisi acara penutupan Forsi Unpad 2012 yang berlangsung pada Jumat (19/10) malam di Stadion Jati Padjadjaran, Unpad, Jatinangor. (Foto: Indra Nugraha)

[Unpad.ac.id, 21/10/2012] Suasana pasar malam tampak hidup dalam acara penutupan Festival Olah Raga, Seni, dan Kewirausahaan (Forsi) Unpad 2012 yang diselenggarakan pada hari Jumat (19/10) kemarin di Stadion Jati Padjadjaran, Unpad, Jatinangor. Sebuah panggung utama dengan hiasan lampu sorot, deretan stan bazar, lengkap dengan wahana Bianglala dan Kora-kora semakin mempertegas hadirnya pasar malam di kampus Unpad.

Salah satu band pengisi acara penutupan Forsi Unpad 2012 yang berlangsung pada Jumat (19/10) malam di Stadion Jati Padjadjaran, Unpad, Jatinangor. (Foto: Indra Nugraha)

“Untuk menarik minat teman mahasiswa dan masyarakat sekitar Jatinangor, kita memang mencoba membawa pasar malam ke Unpad dalam closing ceremony ini. Layaknya sebuah pasar malam disini juga ada berbagai wahana, booth games, dan teman-teman yang juga berjualan,” ujar Indra Permana, Kepala Divisi Event Forsi 2012.

Konsep “Karnapal: Kreatif, Aplikatif, Enterpreneurship, Fun, and Profesional”, tema yang diangkat dalam pelaksanaan Forsi 2012 ini mampu masuk kedalam suasana pasar malam pada saat itu. Seluruh civitas akademika Unpad  tumpah ruah di satu tempat dalam semangat keceriaan dan kebersamaan.

Hal tersebut jualah yang tampak terlihat di mata Direktur Lembaga Pengembangan Kemahasiswaan dan Alumni Unpad, Dr. Heryawan Kemal Mustafa, Ir., M.Sc. Ditemui disela acara penutupan, secara pribadi ia sangat terpukau dengan kegiatan yang digagas oleh para mahasiswanya ini.

“Kami selaku pimpinan sangat mengapresiasi kegiatan ini, dan rasanya baru pertama kali ada kegiatan malam, keriaan malam, keceriaan malam mahasiswa Universitas Padjadjaran di Stadion Jati Padjadjaran,” ucapnya.

Deretan stan bazar pada penutupan Forsi Unpad 2012 di Stadion Jati Padjadjaran, kampus Unpad, Jatinangor, Jumat (19/10) malam. (Foto: Indra Nugraha)

Kegiatan Forsi 2012 yang telah digelar sejak tanggal 18 September lalu telah mempertandingkan berbagai macam cabang baik di bidang olahraga maupun seni. Di bidang olahraga misalnya, para civitas diajak untuk berkompetisi pada cabang olahraga Bola Voli, Basket, Tenis Meja, Bulu tangkis, Catur, Triathlon, Dayung, Futsal dan Bridge. Sementara itu di bidang seni diperlombakan Vocal Group, Tari Kreasi, Dance Cover, Green Fashion, Fotografi, Film, dan Band.

Dari seluruh cabang yang diperlombakan hingga berakhirnya kegiatan ini, para wakil dari Fakultas Teknik Geologi Unpad berhasil meraih tempat pertama dalam pengumpulan medali. Oleh karena itu, predikat sebagai juara umum dalam Forsi Unpad 2012 berhak disematkan kepada Fakultas Teknik Geologi Unpad. Pengukuhan sebagai juara umum tersebut terjadi pula pada acara closing ceremony Forsi Unpad 2012 kemarin.

Salah satu kegiatan lainnya yang baru dilaksanakan dalam kegiatan Forsi Unpad 2012 ini adalah diadakannya pemilihan Putra Putri Padjadjaran (PPP), ajang perlombaan guna memilih putra-putri sebagai duta dari Unpad. Di ajang ini, Putra Geologi dan Putri Farmasi berhasil menyandang gelar sebagai juara.

Telah banyak medali yang berhasil diraih, telah banyak bermunculan bibit-bibit muda, bakat-bakat baru di dalam kampus melalui Forsi Unpad 2012. Closing ceremony yang menandakan ditutupnya perayaan dua tahunan bagi civitas akademika Unpad tersebut memang telah memberikan berbagai macam kenangan tersendiri, ada manis maupun pahit. Namun dari kesemuanya itu Forsi 2012 telah mampu menghilangkan berbagai macam sekat untuk ‘Satu Unpad, Unpad Satu’.

“Melalui kegiatan ini, paling tidak tujuan utama untuk bisa mempersatukan mahasiswa Unpad sendiri, kemudian dengan civitas akademika yang lain dengan dosen, dengan karyawan, dapat tercapai,” tutur Dr. Heryawan.*

Laporan oleh: Indra Nugraha/mar

Share this: