[Unpad.ac.id, 31/10/2014] Himpunan Mahasiswa Sastra Arab (Himasa) Fakultas Ilmu Budaya Unpad berhasil menjadi Juara Umum dalam Festival Kebudayaan Arab (FKA) yang diselenggarakan oleh Ikatan Mahasiswa Sastra Asia Barat (IMABA) Fakultas Ilmu Budaya Universitas Gadjah Mada pada 24-28 Oktober 2014 lalu.

Dalam kesempatan tersebut, Himasa berhasil meraih juara pertama pada 4 cabang perlombaan, yaitu Esai dan Presentasi oleh Farhan Fuadi Rahman, Fotografi oleh Fauzia Zahra Prianov, pemilihan Malik FKA oleh Ali Munawar, dan pemilihan Malikah FKA oleh Sayu Siti Solihah. Kompetisi tersebut dihadiri oleh 23 universitas di Indonesia.
“Bangga, bangga sekali bisa menjadi bagian sejarah pencapaian Himasa yang kini genap berusia lima puluh tahun.”ujar Farhan saat ditemui usai Closing Ceremony yang berlangsung di Graha Sabha Pramana UGM, Yogyakarta, Selasa (28/10).
Farhan berhasil memukau dewan juri dengan esai berjudul Writing Society: Peran Indonesia Meretas Konflik Timur Tengah. Dalam esainya, Farhan mengusung gagasan untuk membentuk sebuah komunitas menulis yang tidak hanya mampu menjelaskan sikap Indonesia terhadap isu-isu konflik di Timur Tengah tetapi juga memberi pemahaman kepada masyarakat Indonesia mengenai konflik yang sebenarnya terjadi di dunia Arab. Hal ini dilatarbelakangi oleh posisi diplomatik Indonesia yang terbilang masih belum cukup kuat untuk memperjuangkan perdamaian di Timur Tengah namun arus dukungan masyarakatnya tak pernah berkurang.
Sementara itu ditemui terpisah, Ali dan Sayu mengaku senang telah terpilih menjadi Malik dan Malikah. ”Semoga bisa menjadi pengikat silaturahmi sekaligus pemersatu mahasiswa Sastra Arab se-Indonesia, ini adalah tanggung jawab,” ujar Sayu, mahasiswi yang pernah mengikuti Sandwich Program di Universitas Kanal Suez, Mesir.
Pemilihan Malik dan Malikah sendiri adalah ajang kompetisi untuk memilih satu orang mahasiswa dan satu orang mahasiswi sebagai ikon mahasiswa Sastra Arab di Indonesia. Seleksinya meliputi penilaian sertifikat penghargaan yang pernah diterima peserta, tes kepribadian, busana yang dikenakan pada saat pemilihan berlangsung serta kemampuan bahasa Arab dan gagasan yang dimiliki peserta pada saat menjawab pertanyaan dari panitia.
Sementara itu dari cabang fotografi, Fauzia Zahra Prianov berhasil menyabet peringkat satu. “Bangga bisa menjadi yang terbaik diantara peserta yang hampir dari seluruh universitas di Indonesia, bangga bisa mengharumkan almamater Unpad,” ujar Zahra.
Delegasi yang juga turut menyumbangkan trofi adalah Nia Rakhmawati, Tatang Khaerudin dan Najmah Thoyyibah. Masing-masing berhasil meraih juara dua baca puisi, juara dua esai dan presentasi serta juara tiga baca berita.
Himasa sendiri mengirimkan 21 delegasi untuk mengikuti kompetisi tersebut. Mereka adalah Arif Ibrahim, Amalia Zhara, Izmu Roza, Mada Sumringah, Indah Nurfitriani, Aftori, Ulwan, Niswi, Nia Rakhmawati, Ali Munawar, Sayu Siti Solihah, Fauzia Zahra Prianov, Fairuz Ghanniyah, Tatang Khaerudin dan Farhan Fuadi Rahman serta satu tim tari Mojang Priangan.
Adapun kompetisi tersebut terdiri dari 9 cabang perlombaan, yaitu Debat Bahasa Arab, Menyanyi Bahasa Arab, Kaligrafi Bahasa Arab, Baca Puisi Bahasa Arab, Pemilihan Malik dan Malikah, Fotografi, Esai dan Presentasi serta FKA Got Talent.
Ketua Himasa FIB Unpad, Randy Ramadhan, mengaku senang dan bangga atas prestasi yang telah diraih. “Kesuksesan ini bukan tanpa usaha, ini berkat kerja keras kita bersama,” ujar mahasiswa kelahiran Depok dua puluh tahun lalu tersebut. Ia juga mengatakan bahwa delegasi Himasa ini telah melalui seleksi yang ketat beberapa bulan sebelum mengikuti FKA UGM melalui sebuah program kerja bernama Olimpiade Himasa.
Selanjutnya Randy berharap prestasi ini dapat menjadi motivasi mahasiswa Sastra Arab untuk terus berprestasi. “Ini bukan hanya bukti eksistensi kita, ini sekaligus membuktikan bahwa mahasiswa Sastra Arab Unpad itu bisa berprestasi.” Tutur Randy.*
Rilis oleh: Ali Munawar / eh
