Unpad Berikan Penghargaan kepada para Inovator dan Mitra

Rektor Universitas Padjadjaran Prof. Rina Indiastuti menyerahkan piala apresiasi kepada Guru Besar Fakultas MIPA Prof. Dr. Ratu Safitri, MS., sebagai salah satu inovator terbaik Unpad dalam acara “Apresiasi Inovasi 2023” yang diselenggarakan di Grha Sanusi Hardjadinata Unpad Kampus Iwa Koesoemasoemantri, Bandung, Senin (18/12/2023). (Foto: Dadan Triawan)*

[Kanal Media Unpad] Universitas Padjadjaran memberikan apresiasi khusus kepada para inovatornya dan sejumlah mitra dalam acara “Apresiasi Inovasi 2023” yang diselenggarakan di Grha Sanusi Hardjadinata Unpad Kampus Iwa Koesoemasoemantri, Bandung, Senin (18/12/2023).

Apresiasi Inovasi merupakan acara tahunan yang tahun ini merupakan kali kedua dilaksanakan Unpad melalui Direktorat Inovasi dan Korporasi. Acara ini diselenggarakan untuk memberikan penghargaan atas beragam karya sekaligus dukungan akselerasi hilirisasi inovasi sivitas akademika Unpad. Penghargaan juga diberikan kepada mitra yang telah mendukung riset dan pengembangan ilmu pengetahuan di Unpad.

 “Universitas Padjadjaran dari tahun ke tahun tentu saja kita rasakan hasil publikasi riset semakin meningkat. Semakin banyak dosen dan mahasiswa yang melakukan riset-riset berkualitas, kemudian diantara berbagai riset itu kita juga mengetahui beberapa atau beberapa sejumlah riset yang memang punya TKT, Tingkat Kesiapan Teknologinya cukup tinggi,” kata Rektor dalam sambutannya.

Riset berkualitas pun didorong hilirisasinya yang dilakukan bersama para mitra industri. Inovasi yang layak secara ekonomi dan kebermanfaatan bagi masyarakat juga didorong masuk pasar untuk dikomersialisasikan.

Rektor pun berharap, ke depannya akan lebih banyak lagi inovasi Unpad yang dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Dikatakan Rektor, kebijakan Unpad bukan hanya peningkatan kualitas riset, tetapi juga kualitas inovasi.

 “Apresiasi ini bukan hanya untuk mendorong ekosistem inovasi dan riset bekerja lebih baik, tetapi Unpad berterima kasih yang luar biasa kepada para dosen dan mahasiswa yang telah mempunyai karya luar biasa pada tingkat hilir sehingga apresiasi ini mohon dijadikan semangat untuk melahirkan berbagai karya inovasi berikutnya yang tentu kebermanfaatannya akan lebih luas,” ujar Rektor.

Lebih lanjut Rektor mengatakan bahwa Unpad telah meluncurkan virtual gallery Unpad untuk menunjukkan berbagai produk-produk inovasi di Unpad.

“Mudah-mudahan dengan itu, bagian dari publikasi promosi bisa dilakukan tidak hanya secara fisik tapi juga secara teknologi informasi dengan bantuan teknologi,” ujar Rektor.

Ada pun sejumlah penghargaan yang diberikan pada acara ini yaitu:

Apresiasi Mitra Inovasi

  1. Mitra Teknologi Terdepan diraih oleh PT. Cendo;
  2. Mitra Inovasi Kedaireka diraih oleh PT. Prodia Diagnostic Line (Proline);
  3. Mitra Strategis Pangan dan Pertanian diraih oleh PT. Subur Indo Amerta;
  4. Mitra Pengembangan Bidang Kesehatan diraih oleh  PT. Pakar Biomedika Indonesia;
  5. Mitra Layanan Terbaik diraih oleh  PT. Habbatussauda Internasional;
  6. Mitra Kerja Sama Kreatif diraih oleh Alam Bali Mandiri;
  7. Mitra Terbaik diraih oleh PT. Prodia Diagnostic Line (Proline);

Apresiasi Fakultas

Pemenang penghargaan apresiasi fakultas dengan karya inovasi paling bermanfaat dan mendunia adalah Fakultas Kedokteran.

Apresiasi Inovasi Unpad 2023

  1. Apresiasi Inovasi Mahasiswa diraih oleh Nariswari Ratnadhewati (FTIP), Arya Sena Espriyanto, Aulia Qotrunada Ulima, Iin Lailatul Ma’rifah, dan Maylisa Tiara Adi Putri dengan inovasi “Taborai: Inovasi Tablet Pemurni dari Bonggol Jagung untuk Mengatasi Pencemaran Limbah Minyak Jelantah serta Memperbaiki Pola Konsumsi Minyak Masyarakat”;
  2. Apresiasi Inovasi Sosial diraih oleh Prof. Arief Anshory Yusuf, S.E., M.Sc., Ph.D.(FEB) dengan inovasi: “Bappenas Policy Modelling Dashboard: Bridging Research and Policies”;
  3. Apresiasi Inovasi Teknologi diraih oleh Prof. Dr. Ratu Safitri, MS., (FMIPA) dengan inovasi “Komersialisasi Herbal Secang (Caesalpinia sappan L.) sebagai Adjuvan Terapi Kelasi Zat Besi pada Penyandang Thalassemia”;

Acara ini juga diisi dengan Inspirative Innovation Talk bersama tokoh Martha Tilaar yang memberikan inspirasi untuk terus berinovasi dan menghilirisasi.

Dalam kesempatan tersebut juga dilakukan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama antara Universitas Padjadjaran dengan sejumlah mitra.

Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dilakukan antara Unpad dengan PT. Cendo tentang “Pemberian Izin Penggunaan Paten Formulasi Agen Kelasi Besi Ekstrak Secang (Caesalpinia sappan L) Mengandung Brazilin Untuk Terapi Thalasemia” oleh Wakil Rektor Bidang Riset dan Inovasi Unpad dan Direktur PT. Cendo.

Berikutnya, penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dilakukan antara Unpad dengan PT. Prodia Diagnostic Line tentang “Produksi U-Pro Real-Time PCR Porcine Detection Kit” oleh Wakil Rektor Bidang Riset dan Inovasi Unpad dan Direktur PT. Prodia Diagnostic Line. 

Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama juga dilakukan antara Unpad dengan PT. Kalbe Farma dengan PT. Phytochemindo Reksa tentang “Pengembangan Produk Kapsul Ekstrak Herba Ciplukan” oleh Wakil Rektor Bidang Riset dan Inovasi Universitas Padjadjaran, Direktur PT. Kalbe Farma, dan Direktur PT. Phytochemindo Reksa. 

Selanjutnya, dilakukan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama antara Unpad dengan PT. Habbatussauda International tentang “Komersialisasi Produk Cubratin dengan Kandungan Isolat Curcumin, Brazilin dan Mangostin”oleh Wakil Rektor Bidang Riset dan Inovasi Unpad dan Direktur PT. Habbatussauda International.

Selain itu, penandatanganan Perjanjian Kerja Sama juga dilakukan antara Unpad dengan PT. Sains Inovasi Indonesia tentang “Formulasi Propolis dan Nanopropolis dalam Produk Kesehatan dan Makanan” oleh Wakil Rektor Bidang Riset dan Inovasi Unpad dan Direktur PT. Sains Inovasi Indonesia. (arm)*

Share this: