Produk Inovasi Unpad “Efi Propolis” Tampil di Ajang InnovFest di Singapura

Duta Besar RI untuk Singapura Suryopratomo mengunjungi stan Efi Propolis, salah satu produk inovasi Unpad, dalam pameran “InnovFest x Elevating Founders” yang diselenggarakan oleh NUS Enterprises di Singapore Expo, Singapura, 28-31 Mei 2024 lalu.*

[Kanal Media Unpad] Produk inovasi “Efi Propolis” hasil peneliti Universitas Padjadjaran berpartisipasi dalam acara “InnovFest x Elevating Founders” yang diselenggarakan oleh NUS Enterprises di Singapore Expo, Singapura, 28-31 Mei 2024 lalu.

Efi Propolis menjadi satu dari 250 usaha rintisan (startup) yang menampilkan berbagai teknologi dan ide inovatifnya dalam pameran yang bertema “Driving Innovation, Nurturing Talents: Creating Impact for Asia” tersebut.

Yang menarik, InnovFest 2024 bukan sekadar menghormati tradisinya dalam menyatukan ekosistem yang beragam dari seluruh Asia dan dunia, tetapi juga sebagai panggung bagi teknologi baru dan ide-ide yang menjanjikan. 

Dengan fokus pada pengembangan perusahaan rintisan dan katalisator kewirausahaan di kawasan ini, acara tersebut memberikan akses eksklusif bagi perusahaan rintisan teknologi kepada investor dan pasar perusahaan, sambil memberikan wawasan dan tren terkini dalam inovasi kepada semua pengunjung.

Dalam rilis yang diterima Kanal Media Unpad, Efi Propolis yang dikelola peneliti Unpad Felix Zulhendri, PhD, hadir dalam acara ini sebagai salah satu perwakilan dari inovasi yang dihasilkan atas kerja sama industri dan lembaga riset akademik.

Produk ini adalah hasil dari riset yang dilakukan di Unpad dengan tujuan untuk mengembangkan produk-produk alami yang memberikan manfaat bagi kesehatan dan kesejahteraan masyarakat.

“Terima kasih kepada Unpad yang telah menjadi satu hub yang sangat baik, serta memberikan opportunity untuk terkoneksi dengan dunia global,” kata Felix Zulhendri.

Felix juga mengapresiasi kerja sama yang terjalin baik antara Unpad dan NUS dalam beberapa tahun. Salah satu implementasinya adalah keikutsertaan salah satu produk inovasi Unpad di ajang tersebut sehingga mampu dipertemukan dengan pelaku usaha rintisan di dunia lainnya serta pengunjung yang beragam.

Felix melanjutkan, keikutsertaan Efi Propolis dalam InnovFest 2024 bukan hanya sebagai kesempatan untuk memperluas jaringan dan mendapatkan pemahaman yang lebih dalam tentang tren inovasi terkini, tetapi juga sebagai langkah untuk membawa produk-produk inovatif Indonesia ke pasar global. 

“Efi Propolis sebagai salah satu produk kerja sama dengan Unpad dapat dikenal di pasar Internasional melalui salah satu event terbesar di Asia ini. Akhirnya, Unpad bukan hanya mewujudkan visinya menjadi Unpad bermanfaat tetapi juga Unpad mendunia,” pungkasnya. (rilis)*

Share this: