[Kanal Media Unpad] Universitas Padjadjaran menyelenggarakan kegiatan bimbingan bersama bagi mahasiswa program Degree by Research yang didanai Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). Kegiatan digelar di Meeting Room Puri Asri, Hotel Le Meridien, Jakarta, Jumat (23/6/2023).
Direktur Pendidikan dan Internasonalisasi Unpad Mohamad Fahmi, S.E., M.T., PhD, mengatakan, kegiatan ini bertujuan mendorong kolaborasi antar promotor Unpad, ko-promotor BRIN, serta mahasiswa dalam menghasilkan riset berkualitas tinggi.
“Pertemuan langsung ini akan meningkatkan kualitas pembimbingan dan memperkuat hubungan dan kepercayaan antara pembimbing dan mahasiswa,” ujarnya dalam rilis yang diterima Kanal Media Unpad.
Sebanyak 22 promotor Unpad dan 10 ko-promotor BRIN hadir dalam kegiatan bimbingan bersama ini. Fahmi mengatakan, kegiatan bimbingan bersama ini merupakan inisiatif Unpad dan BRIN untuk meningkatkan pembimbingan mahasiswa Degree by Research.
Selain memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk berinteraksi langsung dengan promotor dan ko-promotor, kegiatan ini juga memfasilitasi kolaborasi Unpad dan BRIN dalam menghasilkan ide riset lanjutan.
Direktur Manajemen Talenta BRIN Arthur Lelono, PhD, mengapresiasi upaya Unpad dalam memfasilitasi pertemua ini. Ia berharap melalui kegiatan ini, muncul ide riset yang inovatif dan bermanfaat bagi kemajuan ilmu pengetahuan.
Selain itu, BRIN juga memberikan kesempatan kepada dosen Unpad untuk mengikuti kegiatan post-doc atau research fellow di BRIN sebagai bentuk kerja sama lebih luas antara kedua lembaga.
Ke depan, Unpad akan mengadakan seminar progres riset dari para mahasiswa Degree by Research. Melalui kegiatan ini, mahasiswa akan mempresentasikan progres riset atau draf artikel yang akan mereka publikasikan.
“Seminar tersebut diharapkan dapat menjadi wadah bagi mahasiswa untuk mempresentasikan hasil riset mereka serta mendapatkan umpan balik dari para pembimbing,” tutur Fahmi,
Dengan digelarnya kegiatan bimbingan bersama ini, Unpad telah menunjukkan komitmennya dalam memberikan pendampingan terbaik bagi mahasiswa Degree by Research. Fahmi berharap, upaya ini dapat mendorong peningkatan kualitas riset serta memperkuat kerja sama perguruan tinggi dan lembaga riset nasional. (rilis/rheny)*
