Peserta dari Enam Negara Ikuti Summer Camp and Global Immersion 2023 FEB Unpad

Foto bersama peserta Summer Camp and Global Immersion 2023 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Padjadjaran dalam acara pembukaan yang digelar di Aula Gedung Magister Manajemen FEB Unpad Jalan Dipati Ukur No. 46, Bandung, Senin (7/8/2023). (Foto: Irma Indriani/Humas FEB)*

[Kanal Media Unpad] Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Padjadjaran menggelar kegiatan Summer Camp and Global Immersion 2023 yang digelar Senin (7/8/2023) hingga Sabtu (11/8/2023).

Sebanyak 98 peserta dari enam negara mengikuti kegiatan tersebut, yang terdiri dari 47 peserta Summer Camp dan 51 peserta Global Immersion. Adapun negara peserta kegiatan tersebut berasal dari Indonesia, Filipina, Malaysia, Thailand, Vietnam, dan Jerman.

Acara dibuka secara resmi oleh Dekan FEB Unpad Prof. Nunuy Nur Afiah dalam acara pembukaan Summer Camp and Global Immersion 2023 yang digelar di Aula Gedung Magister Manajemen FEB Unpad Jalan Dipati Ukur No. 46, Bandung, Senin (7/8/2023).

Prof. Nunuy mengatakan, kegiatan ini didesain untuk menumbuhkan intelektual, rasa ingin tahu, kreativitas, dan pengembangan pribadi di antara peserta. Kegiatan ini juga merupakan implementasi kerja sama yang dilakukan FEB Unpad dengan University of Economics Ho Chi Minh City (UEH) Ho Chi Minh City, Vietnam.

“Ini kesempatan pertama kita untuk mengeksplorasi horison cakrawala dan mendobrak batas-batas pengetahuan,” kata Prof. Nunuy.

Pada kegiatan Summer Camp and Global Immersion 2023 sendiri, peserta akan diajak mendapatkan pengalaman belajar baru melalui kunjungan industri, penyusunan capstone project, hingga pembahasan studi kasus melalui diskusi berbagai perspektif. Selain itu, peserta juga diajak mengenal beragam kebudayaan khas Jawa Barat

Direktur Pendidikan dan Internasionalisasi Unpad Mohamad Fahmi, S.E., M.T., PhD, dalam sambutannya mengatakan, peserta diharapkan dapat mempelajari berbagai keunikan yang ada di Unpad maupun Indonesia selama mengikuti kegiatan ini. 

“Saya harapkan peserta dapat menikmati berbagai keunikan yang ada di Bandung,” kata Fahmi.

Fahmi juga menjelaskan sekilas mengenai kampus Unpad. Unpad sendiri pada tahun ini menjadi tuan rumah penyelenggaraan ASEAN Higher Education Conference (AHEC) 2023 sebagai ajang memperkuat kolaborasi antar perguruan tinggi dan lembaga terkait se-ASEAN.

Puncak dari penyelenggaraan AHEC akan digelar pada 24 – 26 Agustus mendatang. Fahmi pun mengajak peserta Summer Camp dan Global Immersion untuk kembali berpartisipasi di acara tersebut.Selain itu, Fahmi juga menawarkan program beasiswa Unpad yang diperuntukkan khusus bagi masyarakat ASEAN. Program beasiswa untuk Magister ini merupakan salah satu program unggulan Unpad untuk meningkatkan reputasi akademik dan rekognisi di tingkat nasional maupun internasional.*

Share this: