[Kanal Media Unpad] Fakultas Keperawatan Universitas Padjadjaran kembali membuktikan keunggulannya dengan bertabur prestasi di kegiatan Rapat Tahunan Anggota Asosiasi Institusi Pendidikan Ners Indonesia (AIPNI) ke-23 yang diselenggarakan di Surabaya, 1-3 Oktober 2024. Sejumlah prestasi lainnya juga diraih para mahasiswa Fakultas Keperawatan Unpad belum lama ini.
Fakultas Keperawatan Universitas Padjadjaran memperoleh penghargaan sebagai salah satu dari Top 3 Institutions in Uji Kompetensi Ners Indonesia yang diberikan oleh Elsevier. Tidak hanya itu, Unpad juga berhasil mempertahankan predikat kelulusan terbaik nasional kategori peserta lebih dari 100 dengan peringkat diamond (100%) dalam Uji Kompetensi Ners Indonesia periode ke-1 dan ke-2 tahun 2024.
Selain pencapaian institusional, mahasiswa Fakultas Keperawatan Universitas Padjadjaran juga meraih prestasi gemilang dalam berbagai kompetisi nasional dan internasional. Bagha Al Mubaroq berhasil meraih Juara 1 Nursing Video Competition (INSCO 3), sementara Amelia Aprianti menjadi Juara 1 dalam Lomba Speech Contest (INSCO 3). Tak kalah membanggakan, Putri Karisa meraih Juara 2 dalam International Scientific Health Essay Competition.
Dekan Fakultas Keperawatan Universitas Padjadjaran, Prof. Kusman Ibrahim, S.Kp., MNS., Ph.D., dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan bangga atas prestasi yang diraih.
“Pencapaian ini merupakan hasil kerja keras seluruh civitas akademika Fakultas Keperawatan, baik dosen, staf, maupun mahasiswa. Saya berharap, prestasi ini dapat terus menjadi motivasi bagi kita semua untuk tidak hanya mempertahankan kualitas, tetapi juga terus meningkatkan standar pendidikan keperawatan di Indonesia,” ujar Prof. Kusman.
Lebih lanjut, beliau menyampaikan harapannya agar pencapaian ini dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa dan para lulusan Fakultas Keperawatan Universitas Padjadjaran untuk terus memberikan kontribusi terbaik bagi masyarakat, khususnya dalam pelayanan kesehatan. “Mari kita terus bersinergi dan berinovasi untuk menciptakan lulusan perawat yang berkualitas dan siap bersaing di kancah global.
Dengan prestasi yang telah diraih, Fakultas Keperawatan Universitas Padjadjaran semakin memperkokoh posisinya sebagai salah satu institusi pendidikan keperawatan terbaik di Indonesia, siap berkontribusi dalam mencetak tenaga keperawatan yang profesional dan berdaya saing internasional, serta berkomitmen mewujudkan excellence in human science and care. * (Rilis FKep Unpad)
Sumber: https://fkep.unpad.ac.id/news/fakultas-keperawatan-unpad-raih-prestasi-gemilang-di-rapat-tahunan-aipni-ke-23-di-surabaya/



