Menteri PANRB, “Jabatan adalah Tanggung Jawab untuk Memberi Manfaat kepada Masyarakat”

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Rini Widyantini, SH., MPM., saat menjadi narasumber Pesan Inspiratif Alumni Unpad pada Wisuda Gelombang III Tahun Akademik 2024/2025 Sesi 3 di Graha Sanusi Hardjadinata Universitas Padjadjaran, Rabu 7 Mei 2025. (Foto oleh: Jalasenastri Saprala)*

[Kanal Media Unpad] Esensi kepemimpinan adalah melayani, bukan dilayani. Nilai leadership seperti itu dapat dipelajari selama masa kuliah, bahwa jabatan bukan hanya soal status tetapi sebuah tanggung jawab untuk memberikan manfaat kepada masyarakat.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Rini Widyantini, SH., MPM., mengatakan hal tersebut dalam momen Pesan Inspiratif Alumni Unpad pada Wisuda Gelombang III Tahun Akademik 2024/2025 Sesi 3 di Graha Sanusi Hardjadinata Universitas Padjadjaran, Rabu 7 Mei 2025. Menteri PANRB, Rini Widyantini, adalah alumni Fakultas Hukum Unpad.

“Saya percaya lulusan Universitas Padjadjaran tidak hanya siap secara akademik, tetapi juga siap secara mental dan moral untuk menjadi pemimpin masa depan,” ujar Rini Widyantini.

Lebih lanjut, menteri yang mengawali karirnya sebagai birokrat ini mengatakan, saat dirinya goyah dalam pekerjaan, ia akan Kembali pada nilai-nilai dasar yang dipelajari di kampus, yaitu semangat untuk belajar, berani mencoba dan tidak lupa untuk melayani dengan hati.

“Tidak semua perjalanan harus dimulai dengan peta yang lengkap, yang penting adalah anda punya kompas (penunjuk arah) dan nilai yang kuat yaitu kejujuran, rasa ingin tahu, semangat belajar dan niat untuk memberi makna bagi sesama,” ujarnya.

Rini berharap, Unpad dapat terus menjadi institusi pendidikan yang unggul, mandiri dan berdaya saing global, serta menjadi pencetak pemimpin-pemimpin yang tidak hanya berpikir kritis dan bertindak etis, tetapi juga berdedikasi sepenuh hati untuk Indonesia.

Dalam pidato alumni pada wisuda sehari sebelumnya, Sekretaris Jenderal Ikatan Alumni Unpad, Yhodisman Soratha, menjelaskan, Ika Unpad akan menghadirkan alumni-alumni yang telah sukses berkarier di bidangnya masing-masing. Pada hari terakhir wisuda besok, Ika Unpad akan menghadirkan Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Prof. Atip Latipulhayat, yang juga merupakan Guru Besar Fakultas Hukum Unpad.

“Atas perkenan Rektor Unpad, Ika Unpad akan menghadirkan alumni untuk berbagi ilmu dan pengalaman kepada wisudawan dan diharapkan mampu memberi inspirasi bagi para alumni baru agar tetap optimis menghadapi tantangan yang ada di masa depan,” ujar Yhodisman.*

Share this: