Fakultas Farmasi Unpad Tuan Rumah Latihan Kepemimpinan Ismafarsi Wilayah Priangan

Salah satu aktivitas dalam kegiatan Latihan Kepemimpinan (LK) 2 Ismafarsi Wilayah Priangan di Unpad Jatinangor, saat para peserta memilih ketua angkatan *

[Unpad.ac.id, 29/04/2014] Fakultas Farmasi Unpad menjadi tuan rumah penyelenggaraan Latihan Kepemimpinan (LK) 2 Ikatan Senat Mahasiswa Farmasi Seluruh Indonesia (Ismafarsi) Wilayah Priangan pada 26-27 April 2014 lalu. Kegiatan ini diikuti oleh delapan komisariat yaitu Unpad, ITB, Unjani, Unfari, STFB, Stikes BTH dan Uniga. Kegiatan ini diselenggarakan di Auditorium Gedung D6 Fakultas Farmasi Unpad dan Kopertis Wilayah IV, Jatinangor.

Salah satu aktivitas dalam kegiatan Latihan Kepemimpinan (LK) 2 Ismafarsi Wilayah Priangan di Unpad Jatinangor, saat para peserta memilih ketua angkatan *
Salah satu aktivitas dalam kegiatan Latihan Kepemimpinan (LK) 2 Ismafarsi Wilayah Priangan di Unpad Jatinangor, saat para peserta memilih ketua angkatan *

Dalam rilisnya disebutkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk melatih anggota Ismafarsi dalam bidang kepemimpinan, advokasi dan aspek-aspek lain yang tekait kepemimpinan. Materi yang diberikan ini mencakup isu kefarmasian, wacana publik, advokasi, strategi kepemimpinan, psikologi massa dan manajemen aksi.

Mengawali acara, Penasehat Ikatan Apoteker Indonesia Drs. Ahaditomo, M.Si., Apt., menyampaikan peran apoteker di masyarakat saat ini. Pada kesempatan tersebut, ia berpesan kepada para peserta untuk mengetahui ranah kerjanya sehingga tidak terjadi overlapping. “Jadilah apoteker yang benar,” tuturnya.

Pembicara lainnya yang hadir pada kegiatan tersebut adalah Yassir Mukhtar, S. Sos. (Kepala Kantor Komunikasi dan Informasi BEM UI 2012), Deby Janati (Staf Ahli Eksternal Ismafarsi Nasional), Ivan Surya Pradipta, MSc., Apt (Dosen Farmakologi dan Farmasi Klinik Fakultas Farmasi Unpad), dan Rendi Ermansyah (Wakil Presiden Mahasiswa BEM Unpad 2013).

Selain pemaparan materi dari para narasumber tersebut, pada kegiatan ini juga diselenggarakan Focus Group Discussion (FGD) yang membahas mengenai isu kefarmasian. Diharapkan melalui FGD tersebut, peserta dapat lebih mengerti tentang isu-isu kefarmasian terkini dan memahami cara menyikapi isu-isu tersebut sebagai seorang calon apoteker.

Dalam LK 2 Ismafarsi Wilayah Priangan ini, diadakan forum diskusi bersama Badan Pengurus Harian Ismafarsi Wilayah Priangan dan Ismafarsi Nasional. Pada forum ini diperkenalkan setiap badan pengurus harian dan memberikan informasi terkait kegiatan-kegiatan yang telah dilakukan selama dua tahun kepengurusan. Pada forum tersebut hadir pula Sekretaris Jendral Ismafarsi, Jeffri Efranda.

Pada pelaksanaan hari kedua LK 2 Ismafarsi Wilayah Priangan diselenggarakan juga kampanye dan orasi kesehatan mengenai antibiotik meliputi pengenalan antibiotik, penggunaan antibiotik yang benar serta petunjuk-petunjuk pemakaian antibiotik yang harus diketahui oleh masyarakat. Kampanye ini diselenggarakan di area pasar kaget yang digelar pada hari Minggu di sekitar kampus Unpad, Jatinangor.

Setelah seluruh materi diberikan, rangkaian acara ditutup dengan kegiatan penyampaian proyek peserta LK 2 Ismafarsi Wilayah Priangan serta pemilihan koordinator angkatan LK 2 Ismafarsi Priangan 2014, evaluasi bersama panitia, dan review materi oleh peserta.

Rilis oleh: BEM Kemafar Fakultas Farmasi Unpad/mar

Share this: